Daerah Ekonomi & Bisnis Sulawesi Tengah 

Buruh PT Fairco di Palu Berdemonstrasi Tuntut THR

Sejumlah buruh pabrik tripleks yang bekerja di PT Fairco Mali di Kecamatan Palu Utara Kota Palu berunjuk rasa meminta tunjangan hari raya

Datar, Koordinator Aksi, mengatakan sejumlah buruh sebelumnya telah berupaya menemui pemimpin perusahaan untuk berdialog namun upaya berdialog tidak menghasilkan kesepakatan karena pihak perusahaan tidak berada di tempat.
“Kami telah berupaya menempuh jalan dialog agar bisa menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan masalah dan kepentingan buruh,”Ujar Fatar, Sabtu (4/8).

Dia mengatakan aksi yang dilakukan ini merupakan upaya bagi mereka agar pihak perusahaan mau mendengar aspirasi keinginan para buruh di antaranya meminta pembayaran tunjangan hari raya dan meninjau kembali Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Jamsostek) bagi karyawan.

“Selain meminta dua hal ini, para buruh juga meminta agar pihak perusahaan tidak melakukan pemecatan secara sepihak kepada tenaga kerjanya sekaitan ada laporan yang ia terima terkait pemecatan sepihak,” kata Fatar.
Perwakilan dari serikat pekerja Irma juga meminta agar perusahaan mengubah kebijakan perusahaan berkaitan dengan jam kerja saat bulan Puasa dan penambahan target kerja.

Dalam kesempatan itu Ali, perwakilan bagian personalia perusahaan itu menyampaikan bahwa  tuntutan karyawan cukup bagus namun demikian karyawan juga harus memahami dan melihat kondisi perusahaan dan pihak perusahaan senantiasa akan berupaya yang terbaik bagi pekerjanya.

“Saat ini soal Jamsostek yang masih dua paket yakni untuk kematian dan kecelakaan kerja  dan perusahaan akan berupaya bisa menjadi empat paket,” ungkap Ali.

Sedangkan untuk soal pengurangan jam kerja di bulan Puasa  itu merupakan kebijakan perusahaan dan pemerintah tidak mengaturnya. Tetapi yang bisa dilakukan adalah menggeser jam istirahat bertepatan dengan waktu berbuka puasa.

”Kami berupaya untuk bisa memenuhi kebutuhan karyawan namun saya berharap pula agar para karyawan juga memahami kondisi perusahaan,” kata Ali.(k27/mts)

bisnis KTI

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.