Agenda Hukum Sulawesi Tengah 

Tahun Ini, Jatah Penerimaan Polwan Sulteng Sebanyak 150 Personel

[foto: int]
[foto: int]
Palu – Bagi para wanita yang memiliki keinginan untuk penjadi polisi wanita (Polwan), kali ini Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah membuka penerimaan calon Polisi Wanita (Polwan) yang rencananya akan ditempatkan di sejumlah Polsek yang ada di Sulteng.

“Penerimaan calon Polwan ini, tidak lain perintah langsung Presiden RI, Susilo Bambang Yudoyono (SBY) melalui Kapolri Jendral Pol Sutarman yang disebar ke seluruh Polda se-Indonesia,” ujar Pejabat Humas Polda Sulteng, Kompol Rostin T.

Menurutnya, tahun 2014 ini, sekitar 70 personel Polwan diminta langsung oleh presiden agar diterima.

“Polda Sulteng sendiri, mendapat jatah 150 personel untuk diterima,” terang dia, Jumat (11/4).

Terkait hal ini, kata Rostin, Polda Sulteng telah menerima berkas pendaftaran sebanyak 557 orang yang saat ini masih diverivikasi.

Adapun persyaratan dalam penerimaan kali ini, dalam surat perintah presiden ke kapolri lebih diringankan.

“Ukuran tinggi badan calon pendaftar yang dulunya 160 cm, sekarang menjadi 150 cm, nilai ijazah yang dulunya 7,00 kini menjadi 6,00,” terangnya.

Rostin menjelaskan, adanya penerimaan polwan dalam jumlah banyak ini dikarenakan maraknya kasus yang menimpa kaum perempuan yang terjadi di Indonesia, termasuk juga di Sulteng. Dengan jatah 150 untuk Polda Sulteng, diharapkan agar mereka bisa memeriksa terkait kasus-kasus yang melibatkan perempuan.

“Karena tidak lazim kalau laki-laki yang memeriksa, karena dari segi agama, norma-norma, dan hak asasi manusia sudah melanggar,” tandasnya.

Sementara ini Polda Sulteng telah menyebar luaskan info penerimaan Polwan tersebut melalui web Polda Sulteng, di www.penerimaan.polri.go.id. Selain itu, Polda Sulteng juga telah berkunjung ke sejumlah SMA, SMK, dan sekolah-sekolah yang ada di wilayah Sulteng. (as)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.