Daerah Gorontalo 

Gorontalo Dilanda Krisis Gas LPG 3 Kilogram

[foto: int]
[foto: int]

Gorontalo –Disejumlah agen DI Gorontalo, stock gas Elpiji 3 kilogram Kosong sehingga membuat warga sulit untuk mendapatkan Elpiji. Bahkan, kekosongan juga terjadi dipangkalan-pangkalan yang ada tidak hanya pada pengecer.

Dikutip Gorontalo Post, kelangkahan gas elpiji 3 kilogram tersebut sudah terjadi sudah dua minggu terakhir. Adapun penyebabnya adalah dikarenakan kurangnya pasokan dari distributor gas Elpiji 3 Kilogram.

Akibat kurangnya pasokan Elpiji 3 Kilogram di masyarakat, tabung gas khusus keluarga tersebut sulit ditemukan. Bahkan kekosongan gas hampir terjadi disebagian besar pangkalan yang ada di Kota seperti di daerah Telaga, hingga Limboto.

Sulitnya mendapatkan pasokan gas 3 kilogram, ini dijadikan kesempatan untuk para pedagang eceran memainkan harga. Biasanya Elpiji 3 Kilogram harganya Rp 16 ribu, kini sudah dipatok menjadi Rp 20ribu.

Berdasarkan informasi dari distributor, hal itu terjadi karena saat ini suplai gas yang ada di Kota Gorontalo hanya berharap pada pasokan dari Sulawesi Utara. Pengisian dari Gorontalo Utara belum bisa diandalkan.

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.