Ekonomi & Bisnis Gorontalo 

Pemprov Gorontalo Siapkan Dana Rp 8,4 Miliar Untuk Benih Jagung

[foto: int]
[foto: int]
Gorontalo – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo melalui Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura (Distan-TPH) Provinsi Gorontalo menganggarkan Rp 8,4 miliar khusus pengadaan benih jagung. Pengadaan benih jagung tersebut dianggarkan untuk dibagikan kepada petani di Provinsi Gorontalo.

Kepala Dinas Pertanian-TPH Provinsi Gorontalo Mulyadi D Mario mengatakan, pengadaan benih jagung ini meningkat dari tahun ke tahun.

“Pak Gubernur begitu komitmen dalam meningkatkan produksi pertanian di Gorontalo, termasuk jagung,” ucapnya seperti dilansir gorontalopost.com.

Dalam pemberian bantuan benih jagung ini, kata Mulyadi, pemerintah memilahnya untuk alokasi benih jagung hibrida dan benih jagung komposit.

“Jagung hibrida mencapai 150.090 kg atau untuk kebutuhan 10 ribu hektar lahan. Sementara untuk alokasi jagung komposit mencapai Rp 1,2 miliar untuk pengadaan 100 ribu kg benih jagung,” ungkapnya.

Menurut Mulyadi, pemberian benih jagung kepada para petani mampu meningkatkan jumlah produksi jagung. Bahkan menurutnya, dalam beberapa bulan terakhir, provinsi Gorontalo barhasil mengapalkan jagung ke Philipina.

“Ini bukti, bahwa jagung di Gorontalo juga berkualitas ekspor, dan diminati oleh negara pengguna jagung,” jelasnya.

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.