Gorontalo Hukum 

Banyak Pegawai Pemkab Gorut Kerja Pakai Sandal Jepit

[foto: hankam.kompasiana]
[foto: hankam.kompasiana]
Gorontalo – Setelah melakukan inspeksi mendadak di kantor Sekretariat Daerah dan DPRD, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo Utara, Ismail Patamani menemukan ada banyak aparatur sipil negara (ASN) yang memakai sendal jepit saat jam kerja.

“Saya geram, menemukan sejumlah aparatur di Sekretariat DPRD hanya memakai sendal saat ngantor,” ujarnya, seperti dilansir Republika, Selasa (21/4).

Menurutnya, buday ini mencerminkan buruknya pelayanan pemerintahan daerah. Padahal menurutnya, aparatur adalah teladan bagi masyarakat.

“Apa kata tamu atau masyarakat yang datang di kantor pemerintahan jika melihat banyak aparatur hanya memakai sendal,” ucapnya.

Dia menegaskan bahwa pada saat datang ke kantor, jangan menggunakan sepatu tidak nyaman atau hak tinggi melebihi 5 senti bagi perempuan. Pegawai harus mengenakan seragam sesuai hari yang ditentukan, menggunakan lambang dan papan nama, dan lainnya.

“Aparatur perempuan beragama Islam diwajibkan mengenakan jilbab atau kerudung putih,” terangnya.

Dia menambahkan apabila masih menemukan aparatur yang tidak taat aturan tersebut, maka pihaknya tidak akan segan untuk memberikan sanksi.

“Sanksi indisipliner pasti akan diberikan,” tambahnya. (as)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.