Ekonomi & Bisnis Nusa Tenggara Timur 

NTT Siap Bangun 3 Pabrik Pengolahan Rumput Laut

[pabrik pengolahan rumput laut, foto: int]
[pabrik pengolahan rumput laut, foto: int]
Kupang – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) akan membangun tiga pabrik pengolahan rumput laut. Pembangunan tersebut akan dilakukan di lokasi terpisah yaitu Kawasan Industri Bolok dan Sulamu di Kabupaten Kupang, serta di Kabupaten Lembata.

“Pembangunan pabrik tersebut untuk dapat menampung produksi pembudidaya di seluruh wilayah kepulauan,” kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTT Abraham Maulaka, di Kupang, seperti dilansir BeritaDaerah, Selasa (25/8).

Menurut Abraham, dalam perencanaannya tiga pabrik tersebut akan dibangun pada tahun 2016 mendatang dengan kucuran anggaran yang juga masih dalam proses.

“Sedangkan untuk lahan yang akan digunakan sudah siap,” ucapnya.

Dia berharap, kehadiran pabrik pengolahan rumput laut ini dapat membantu para pembudidaya dalam memasarkan hasilnya. Begitupun, hal itu diharapkan akan ada keterkaitan mata rantai antara budidaya, pengolahan, dan pemasaran.

“Tiga aspek ini menjadi satu kesatuan dalam rencana pabrik pengolahan rumput laut,” jelasnya. (ak)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.