Daerah Hot Nusa Tenggara Timur 

Gelombang Tinggi Ganggu Pelayaran di Kupang

Kapal motor (KM) Balibo milik PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali ke pelabuhan setelah dihadang gelombang tinggi di Teluk Kupang, Selasa (23/7). Kapal tersebut nekat diberangkatkan menuju Pulau Alor di tengah gelombang tinggi yang kini sedang melanda perairan NTT. Kapal yang mengangkut lebih dari 100 penumpang dan puluhan kendaraan bermotor itu  tiba dengan selamat di Pelabuhan Penyeberangan Bolok di Desa Bolok, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang. “Kapal baru saja diberangkatkan, tetapi dihadang gelombang tinggi antara dua hingga empat meter, sehingga kembali ke pelabuhan,”…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Dua Pendukung Kepala Desa Bentrok di Sumba, 1 Orang Tewas

Bentrokan antarpendukung calon Kepala Desa (Kades) Panenggo Ede, Kecamatan Kodi Balaghar, Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (23/7), mengakibatkan satu orang tewas. Selain itu, peristiwa tersebut juga mengakibatkan tiga otang terluka dan 15 rumah penduduk dibakar. Korban tewas bernama Agustinus Rangga Radu, 46, sedangkan tiga korban luka yang belum diketahui identitasnya sudah dievakuasi ke rumah sakit. Bentrokan pecah karena salah satu kubu tidak menerima kekalahan atas calon yang mereka dukung pada pemilihan kepala desa (pilkades). Kubu yang tidak puas kemudian menyerang kubu lainnya sehingga terjadi bentrokan. “Bentrokan…

Read More
Daerah Hot Nusa Tenggara Timur 

Rakom Forum Anak Sikka Terima Penghargaan dari Menteri Linda Gumelar

Radio Komunitas Forum Anak Sikka (FAS FM) di Sikka, Nusa Tenggara Timur merupakan satu dari dua penerima penghargaan dari Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Radio lain yang menerima penghargaan adalah Radio Komunitas Karangsambung (RKS FM) yang mengudata di Kebumen (Jawa Tengah). Kedua radio itu dianggap turut berdedikasi menyuarakan hak anak-anak. Menneg PP/PA menyerahkan penghargaan itu di auditorium Kementerian Agama, Jakarta, Selasa (23/7) pagi. Penghargaan itu diberikan bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional (HAN). Avita (16), perwakilan dari Radio Komunitas Karangsambung (RKS FM) yang mengudata di Kebumen (Jawa Tengah)…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Pemkab Sabu Raijua Bangun Bandara Pengganti Tardamu

Pemerintah Kabupaten Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur (NTT), bersama Kementerian Perhubungan akan membangun bandara baru mengantikan Bandara Tardamu. Sesuai rencana, bandara baru tersebut dibangun di Desa Eilode, Kecamatan Sabu Tengah dengan panjang landasan pacu 1.849 meter dan lebar 480 meter. Lahan pembangunan bandara sudah disiapkan pemerintah setempat seluas 887.520 meter persegi atau 88.752 hektare. Sementara itu, Bandara Terdamu terletak di Seba, ibu kota Kecamatan Sabu Barat, hanya memiliki panjang landasan pacu 900 meter dan lebar 40 meter sehingga hanya bisa didarati pesawat kecil. Bupati Sabu Raijua Marthen Luther Dira Tome…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Garuda Buka Rute Surabaya-Kupang

Maskapai penerbangan PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) terus menambah rute penerbangannya di wilayah domestik. Mulai pekan ini maskapai pelat merah tersebut akan mengoperasikan rute baru dari Surabaya (Jawa Timur) menuju Kupang (Nusa Tenggara Timur). Vice President Corporate Communiaction Garuda Indonesia, Pujobroto mengatakan rute penerbangan Surabaya-Kupang dilayani dengan pesawat Bombardier CRJ-1000 NextGen berkapasitas 96 kursi, terdiri dari 12 kursi di kelas eksekutif dan 84 kursi di kelas ekonomi. “Pengoperasian rute Surabaya-Kupang ini untuk meningkatkan layanan kepada para pengguna jasa dan sejalan dengan upaya perusahaan untuk terus menerus mengembangkan jaringan penerbangannya di…

Read More
selamat berpuasa Daerah Nusa Tenggara Timur 

Jadwal Puasa 2013 Untuk Wilayah Nusa Tenggara Timur

Jasa informasi online Al Habib telah menerbitkan Jadwal Puasa 2013 untuk wilayah NTT sesuai dengan kriteria Kementerian Agama.

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Garuda Terbang ke Kupang, Dua Kali Sehari

PT Garuda Indonesia menambah frekuensi penerbangan ke Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), dari sebelumnya satu penerbangan menjadi dua penerbangan. Penambahan frekuensi penerbangan dimulai Rabu (10/7) dengan rute Surabaya-Kupang menggunakan pesawat jenis CRJ 1.000 NextGen. Selama ini Garuda melayani rute Jakarta-Kupang setiap hari. Pesawat itu merupakan pesawat jet terbaru dari seri Bombardier yang mulai dipasarkan pada 2010. “Pesawat akan mendarat di Bandara El Tari Kupang pada pukul 16.00 Wita,” kata Asisten Manager Personalia dan Umum PT Angksa Pura 1 El Tari Kupang Apip E Cahyadi di Kupang, seperti dilansir Metrotvnews.com. Penambahan…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Penyeberangan Antarpulau di Kupang Mulai Normal

Armada penyeberangan antarpulau di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Selasa (9/7), mulai dibuka kembali setelah lumpuh dua hari akibat cuaca buruk. Namun aktivitas pelayaran tersebut tidak berlaku untuk rute Kupang-Rote. Pasalnya gelombang tinggi masih terjadi di Selat Pukuafu yang memisahkan Pulau Timor dan Rote. Sedangkan rute lainnya sudah beroperasi normal. Dikutip dari laman Metrotvnews.com, Manager Operasional PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Kupang Hermin Welkis mengatakan tinggi gelombang di Selat Pukuafu masih sekitar tiga hingga empat meter, sedangkan di perairan lainnya gelombang sudah turun di bawah dua…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Tim SAR Evakuasi 140 Korban Banjir di Kabupaten Malaka

Tim SAR Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), menyelamatkan sekitar 140 korban banjir setelah Desa Sikun dan Fafoe di Kabupaten Malaka, terisolasi akibat banjir luapan Sungai Benenain. “Tim SAR Kupang harus turun gunung menyusul luapan banjir Benenain yang sudah dua pekan terakhir tidak surut, bahkan banjir semakin deras, sehingga menambah jumlah korban yang terisolasi. Bahkan rumah yang hanyut bertambah dari 80 pada Selasa (25/6) menjadi 200 unit hingga Rabu (26/6) pagi,” kata Komandan Tim SAR Kupang Supryanto Ridwan di Betun, ibu kota Kabupaten Malaka, seperti dilansir Metrotvnews.com. Warga yang divakuasi oleh…

Read More