Ekonomi & Bisnis Maluku Nasional 

Pasar Tradisional Mardika Bakal Direvitalisasi

AMBON – Menteri Perdagangan RI, Gita Wirjawan mengatakan, Kementerian Perdagangan (Kemendag) berencana akan melakukan revitalisasi pasar tradisional Mardika yang terletak di Kota Ambon, Ibu Kota Provinsi Maluku. “Saya bilang ke Ibu Sekda Maluku, untuk secepatnya memasukan proposal ke (Kemendag), agar bisa dibantu untuk revitalisasi tersebut,” tandas Gita Wirjawan kepada wartawan saat mengunjungi Ambon dan melihat langsung kondisi pasar tradisional Mardika, Kamis (16/1). Dirinya mengatakan, Kemendag juga telah menetapkan program revitalisasi pasar tradisional guna membantu daerah dalam membangun pasar yang baik bagi para pedagang maupun konsumen yang berbelanja. “Program revitalisasi ini…

Read More
Ekonomi & Bisnis Sulawesi Utara 

Ratusan Hektar Sawah Di Desa Popontolen Sulut Terendam Banjir

Meningkatnya curah hujan yang terjadi akhir-akhir ini di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), mengakibatkan ratusan hektar sawah terendam banjir. Sawah milik petani di Desa Popontolen, Kecamatan Tumpaan itu terancam gagal panen. ”Ratusan hektar sawah yang ada di Desa Popontolen teredam banjir akibat hujan yang melanda Kabupaten Minsel sejak beberapa hari belakangan ini,” ujar salah satu warga Desa Popontolen. Tanaman padi bisa diselamatkan bila genangan air di lahan sawah mereka surut. Akan tetapi, jika tanaman terkena genangan air lebih dari dua minggu, maka akan mengalami kerusakan lebih. ”Jika air tidak akan surut…

Read More
Hukum Papua 

Kejati Tahan Kadis Pariwisata Papua

Jayapura –Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Papua berinisial CHR, ditahan oleh Penyidik Kejaksaan Tinggi Papua, Senin (13/1) sore. Hal itu karena ia diduga melakukan tindak pidana korupsi Proyek Pembangunan Mess Cartens, Kabupaten Mimika senilai kurang lebi Rp3 miliar. Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) Kejaksaan Tinggi Papua, Nikolaus Kondomo, S.H., mengungkapkan, penahanan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Papua ini, berdasarkan hasil pengembangan dan pemeriksaan yang dilakukan oleh penyidik. Menurutnya pimpinan SKPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua itu, diduga kuat menyalahgunakan dana proyek pembangunan Mess Cartens, Kabupaten Mimika dengan nilai kurang lebih Rp3 miliar.…

Read More
Daerah Sulawesi Tengah 

Usai Pelantikan, Bupati dan Wabup Donggala Gelar Konferensi Pers

Donggala – Bupati donggala dan wakilnya menggelar konfrensi pers di salah satu ruangan lantai satu Kantor DPRD Donggala, pada Rabu (15/01/2014) Pukul 14.00 (Wita) Siang. Hal itu dilakukan setelah seluruh proses rangkaian acara pelantikan selesai. “Kami di sini duduk sebagai Bupati dan Wakil Bupati Donggala berkat dukungan dan doa masyarakat Donggala, insyaAllah kepercayaan memegang amanah rakyat kami berdua bakal melaksanakan seluruh pekerjaan dengan rasa tanggung jawab”, ujar Bupati Donggala Drs.H.Kasman Lasa,SH. Ketika ditanya mengenai sektor apa yang bakal menjadi utama pembangunan Donggala, dengan tegas Ia memaparkan seluruh sektor semuanya penting.…

Read More
Daerah Sulawesi Selatan 

Anggaran tak Cukup, PNS Baru Di Jeneponto Terancam Tak Digaji

Puluhan honorer Pemkab Jeneponto yang segera menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), mungkin bisa merasa senang karena statusnya yang berubah dari status honorer menjadi status tetap. Akan tetapi disatu sisi, patut juga merasa khawatir karena bakal terancam tak terima gaji. Pasalnya, anggaran belanja pegawai Jeneponto tidak cukup. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Komisi II DPRD Jeneponto, Alamsyah Mahadi, Rabu 15 Januari, kemarin. “Anggaran belanja pegawai Jeneponto sudah melampaui batas maksimal diatas 50 persen,” ujarnya. Sementara itu, Dana Alokasi Umum (DAU) dari pusat, hanya Rp510 miliar yang sudah termasuk belanja pegawai Rp441…

Read More