Lingkungan Sulawesi Tenggara 

Pemkot Baubau Tanam Seribu Pohon di Hutan Wakonti

[ilustrasi: int]
[ilustrasi: int]
Baubau – Dalam rangka peringatan hari menanam pohon nasional tahun 2014, Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan reboisasi dengan menanam seribu pohon di kawasan hutan Wakonti, Kota Baubau.

Wali Kota Baubau, AS Tamrin mengatakan bahwa penanaman pohon merupakan salah satu cara terbaik dalam mengantisipasi banjir, erosi, dan lebih jauh lagi adalah pemanasan global.

“Sesuai instruksi presiden, penanaman pohon penting,” katanya seperti dilansir kendarinews.com.

Selain itu, menurut Tamrin pohon juga dapat menyejukkan, sehingga udara kota bisa terus terjaga kebersihannya.

“Kegiatan penanaman pohon juga dimaksudkan untuk memelihara hutan yg sudah ada dan menanami lahan yang belum hijau,” lanjutnya.

Kelestarian hutan kota, lanjut Tamrin, nantinya akan diwariskan dan dinikmati manfaatnya bagi anak cucu dan kepada generasi masa depan.

“Satu pohon yang ditanam selama satu tahun dapat berproduksi selama 20 tahun,” jelasnya.

Bagikan artikel ini

Related posts

2 Thoughts to “Pemkot Baubau Tanam Seribu Pohon di Hutan Wakonti”

  1. Salam Tanam pohon dilahan hutan wakantoi, pertanyaannya hutan kok masih ditanami, dan gambar yang ditampilkan lahan kosong, mungkin yang dimaksud area dekat hutan wakantoi,
    Tanaman pohon menurut pendapat saya harus mengambil satu jenis tanaman yang berkualitas dan hanya bisa tumbuh dengan baik didaerah ini, perlu dicari jenis tanaman tersebut, karena ini bisa menjadi ciri khas daerah nantinya, dimana ciri khas tersebut bisa timbul bila direncanakan dengan baik
    Trimakasih

  2. Tanam seribu pohon di area hutan
    Menanam pohon memang pekerjaan mulia dan bermanfaat nantinya, apabila ini dilakukan oleh pemerintah kota yang sangat berkomitmen, ini tentunya akan membawa dampak yang bagus bagi masyarakatnya, khususnya bau bau, juga yang berada disekitarnya
    Ada jenis tanaman perdu yang bagus ditanam karena memiliki kandungan yang bermanfaat seperti pohon damar, pohon Cendana, yang bisa dimanfaatkan kayunya seperti Kiacret, trembesi, saga dll

Leave a Reply to gardenmatrialCancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.