Daerah Ekonomi & Bisnis Hot Maluku 

Dermaga Tawiri dan Revitalisasi Pantai Wainitu Di Resmikan

Ambon, Indonesiatimur.co – Menteri Keuangan (Menkeu) Republik Indonesia (RI), Sri Mulyani meresmikan Penataan Kawasan Dermaga Tawiri di Ambon, Maluku. Dermaga Tawiri merupakan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) yang dibangun sebagai tempat bersandar kapal-kapal perang tonase besar milik TNI AL. Pembangunan Dermaga Tawiri dibiayai dengan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN), yang merupakan salah satu instrumen pembiayaan selain instrumen langsung kepada kementerian, rupiah murni, dan skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha. “Untuk menciptakan ketahanan ekonomi kita tidak tergantung kepada satu instrumen saja, jadi kita bisa membuat pilihan, kita bisa mampu untuk…

Read More
Daerah Maluku 

Polres MTB Siap Amankan Pileg Dan Pilpres

Saumlaki, indonesiatimur.co – Jelang Pemilihan legislatif (Pileg), dan Pemilihan Presiden (Pilpres) yang tinggal beberapa bulan lagi, Kapolres MTB, AKBP Andre Sukendar, mengatakan Polres MTB siap amankan Pileg dan Pilpres pada April 2019 nanti. ” Kalau dari segi pengamanan, Polres MTB sendiri telah mengawali bersama KPU setempat sehubungan dengan logistik dan telah melakukan pengamanan hingga penyerahan serta pengamanan di gudang logistik. Pokoknya kita siap mengamankan segala prosesnya sampai pada penetapan hasil pilpres dan pileg nanti,” tegasnya. Ketika ditanya tentang kerawanan pada Kabupaten MTB ini, Kapolres mengakui bahwa kerawanan bukan hanya menyangkut…

Read More
Ekonomi & Bisnis Hot Maluku 

MenKeu Sri Mulyani: Maluku Harus Dapat Perlakuan Khusus

Saumlaki, indonesiatimur.co – Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani, usai meresmikan jembatan Leta Oar Laran, mengatakan tekadnya untuk memberikan keadilan anggaran bagi Maluku. “Setelah saya datang dan melihat langsung kondisi Maluku secara umum, dan Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB) khususnya, dimana luas lautnya lebih besar dari daratan, maka kita harus memberi perhatian khusus bagi Maluku,”tandasnya kepada wartawan, setibanya di Pulau Larat, usai meresmikan jembatan Leta Oar Laran,pada Kamis (10/01). Dengan senyum khasnya, menteri keuangan terbaik dunia ini menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Maluku, Said Assagaff dan Bupati Maluku Tenggara Barat (MTB) ,…

Read More

Menteri PUPR Akan Resmikan Jembatan Wear Arafura

Saumlaki, indonesiatimur.co – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani, direncanakan akan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB) pada Kamis (10/01), sekaligus meresmikan Jembatan Wear Arafura yang menghubungkan Pulau Larat dan Pulau Yamdena. Menteri PUPR dan Menteri Keuangan akan didampingi Gubernur Maluku, Said Assagaff dan sejumlah Pejabat Esselon I dan II dari kedua kementerian. “Rombongan kedua menteri akan berangkat dari Ambon ke Saumlaki pada Kamis (10/01), dengan menggunakan Pesawat Garuda dengan Nomor Penerbangan GA7644, dan direncanakan akan tiba di Bandara…

Read More
Daerah Maluku 

Pemkot Ambon Luluskan 161 CPNS

Ambon, indonesiatimur.co – Tingkat kelulusan CPNS Kota Ambon tahun 2018 kemarin berjumlah 161 orang. “Sebagai mana kita ketahui bersama penentuan jumlah kelulusan CPNS ini awalnya mengalami sedikit kendala, antara lain dengan begitu sedikit tingkat kelulusan CPNS yang tidak memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh Kementerian PANRB,” ujar Walikota  Ambon, Richard Louhenapessy, saat memberikan keterangan pers di ruang kerjanya, Selasa (8/01). Louhenapessy mengatakan, melalui banyak pertimbangan, akhirnya Presiden Joko Widodo menerima usulan dan saran yang dilakukan sejumlah daerah, termasuk Pemerintah Kota Ambon, terkait penambahan Kuota CPNS di Kota Ambon dan beberapa daerah…

Read More
Maluku Pendidikan 

Rhode Island University Tanda Tangan MoU Dengan Pemprov Maluku

Ambon, indonesiatimur.co – Rhode Island University, Amerika Serikat melakukan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku. Penandatangan MoU berupa kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pelatihan dalam rangka peningkatan kapasitas masyarakat di Provinsi Maluku dilaksanakan di Hotel Dewangsa, Jakarta, Senin (7/01). Kabag Humas Setda Maluku, Bobby Kin Palapia mengatakan, penandatangan MoU ditandatangani David M Dooley selaku Presiden University of Rhode Island dan Gubernur Maluku, Said Assagaff. “MoU antara Pemprov Maluku dengan Rhode Island ini, merupakan tindaklanjut dari MoU yang dilakukan di tingkat pusat antara Badan Perencanaan Pembangunan…

Read More
Daerah Maluku 

Disdukcapil Gagal Gapai Target Di Akhir 2018

Ambon, indonesiatimur.co – jelang pemilihan umum (pemilu) Presiden dan Wakil Presiden RI serta Pemilihan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) se-Indonesia, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Ambon, tidak capai target pembuatan e-KTP. Demikian dikatakan  Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Ambon, Selly Haurissa Di Ambon, Selasa (8/01). Haurissa mengatakan, untuk saat ini terdapat 10 ribu masyarakat Kota Ambon belum melakukan perekaman data untuk e-KTP. “Perekaman data untuk e-KTP ini telah di batasi hingga 31 Desember 2018 lalu, tapi nyatanya saat ini masih banyak yang belum terdaftar sekitar 10ribu,…

Read More
Daerah Maluku 

Peran Balai Pengelola Transportasi Darat  Di Wilayah XXIII Provinsi Maluku Tahun 2018

Ambon, indonesiatimur.co – Sebagai pelaksanaan Amanah UU Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah dan dalam rangka meningkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pelayanan Transportasi, serta pengembangan dan pembangunan transportasi darat sebagai faktor penggerak  dan pendorong untuk mendukung pertumbuhan perekonomian khususnya di Provinsi Maluku, dibentuklah Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XXIII Provinsi  Maluku, sesuai tugas pokok dan fungsi, adalah UPT di lingkungan Kementerian Perhubungan dan di bawah naungan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat. “Kita akan fokus dalam pengembangan prasarana dan sarana transportasi perhubungan darat, seperti pengelolaan UPPKB, Pelabuhan Penyeberangan Komersial dan Perintis yang…

Read More
Ekonomi & Bisnis Maluku 

Disperindag Kota Ambon Bagi Timbangan Untuk Pedagang Pasar Tradisional

Ambon, indonesiatimur.co – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ambon telah mendistribusikan 60 timbangan kepada para pedagang di pasar tradisional Mardika. “Timbangan 10kg ini dibagikan sebagai bagian dari komitmen pemerintah untuk meningkatkan kualitas ekonomi pedagang, agar semakin dipercaya oleh konsumen,” ujar Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ambon, Yohanes Aponno, Senin (7/01) Aponno mengatakan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ambon juga telah merencanakan akan membagikan beberapa timbangan untuk para pedagang yang belum mendapatkan bantuan ini. “Timbangan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat, dimana ada bukti dan sistem kepercayaan antara pedagang dan pembeli. Ini juga akan…

Read More
Daerah Maluku 

BKD Maluku Akan Beri Arahan Kepada 255 CPNS Baru

Ambon, indonesiatimur.co – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Maluku akan memberikan arahan kepada 255 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang lulus seleksi. Hal ini dikatakan Penjabat Kepala BKD Maluku, Donny Saimima, kepada wartawan di ruang kerjanya pada Senin (7/1). “Kami akan mengumpulkan 255 CPNS yang lulus seleksi kemarin, dalam rangka memberikan pengarahan soal pemberkasan kepada para peserta CPNS yang lulus seleksi itu,”ungkapnya. Dikatakannya, setelah pertemuan ini, para peserta diminta segera melengkapi berkas yang dibutuhkan untuk pengajuan nomor induk pegawai (NIP). Mengingat proses pemberkasan ditargetkan selesai sampai 17 Januari 2019 nanti. Karena…

Read More