Daerah Nusa Tenggara Timur 

Duh! ‘Puluhan’ Ribu Anak di NTT Belum Punya Akta Kelahiran

Kupang – Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan bahwa masih ada ribuan anak di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang belum memiliki akta kelahiran. Bahkan, dalam satu kecamatan saja ada 11 ribu anak  yang mengajukan pengurusan akta kelahiran tersebut. “Jumlah 11 ribu itu hanya ada di satu kecamatan dari tiga kecamatan yang saya kunjungi dan hanya satu kabupaten. Belum lagi di daerah lain di NTT,” kata Khofifah di Kupang seperti dilansir Antara, (21/12). Khofifah mengaku jika pihak Kementerian Sosial telah mengirimkan tim ke daerah-daerah di NTT untuk memastikan anak-anak yang…

Read More
Daerah Ekonomi & Bisnis Nusa Tenggara Timur 

Dana Rp86,7 Miliar Akan Dibagikan ke Warga NTT

Kupang – Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa menyiapkan dana senilai Rp86,7 miliar untuk pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur(NTT). Dana tersebut dianggarkan untuk penyelenggaraan kegiatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN). “Bantuan senilai Rp86,7 miliar tersebut nantinya akan dibagi-bagikan kepada masyarakat di NTT untuk kegiatan-kegiatan sosial,” kata Khofifah, di Kupang, seperti dilansir Pos Kupang (20/12). Dana sebanyak itu, kata dia, nantinya akan dibagi-bagikan untuk bedah rumah warga di Kupang, membeli bibit tanaman jambu mete, bantuan untuk kelompok usaha bersama. “Bantuan diberikan bagi mereka yang cacat, seperti cacat tangan dan kaki dengan mendapatkan…

Read More
Ekonomi & Bisnis Nusa Tenggara Timur 

Keren! Pertumbuhan Ekonomi NTT Melebihi Capaian Nasional

Kupang – Tingkat pertumbuhan ekonomi Nusa Tenggara Timur (NTT) mampu melampaui tingkat pertumbuhan yang diraih secara nasional. Tercatat, hingga triwulan III-2015, tingkat pertumbuhan ekonomi NTT mencapai 5,11 persen, lebih besar dari yang diraih secara nasional yakni 4,85 persen. “Pertumbuhan ekonomi di NTT hingga triwulan III-2015 ini melampaui tingkat pertumbuhan ekonomi nasional,” kata Gubernur Nusa Tenggara Timur Frans Lebu Raya, seperti dilansir Antara (17/12). Frans mengatakan bahwa hal ini merupakan satu prestasi yang perlu dipertahankan dan terus didorong hingga mencapai target maksimal. Menurutnya, ada sejumlah indikator yang mendasar sebagai dampak dari…

Read More
Hukum Nusa Tenggara Timur Politik 

Puluhan Orang Diperiksa Terkait Pembakaran Kotak Suara di NTT

Kupang – Sedikitnya 28 orang telah ditangkap dan diperiksa oleh Kepolisian Resor Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT). Mereka ditangkap karena diduga terlibat dalam kasus perusakan Kantor Camat Ndoso dan pembakaran kotak surat suara. “Sejauh ini polisi belum menetapkan tersangka dalam kasus tersebut,” kata Kabid Humas Polda NTT AKBP Jules Abraham Abbas kepada Antara di Kupang, (15/12). Menurut Abraham, pihak kepolisian saat ini masih terus mengejar pelaku lain, yang diduga ikut dalam aksi pembakaran tersebut. Mereka yang ditangkap, sebagian besar dari beberapa desa antara lain Desa Tentang dan Dusun Ndoso.…

Read More
Hot Hukum Nusa Tenggara Timur Politik 

Pasca Pilkada di NTT, ‘Siapapun Yang Anarkis, Akan Ditembak’

Kupang – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Nusa Tenggara Timur (NTT,) Brigjen Pol, Drs Endang Sunjaya menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan tindakan tegas kepada siapapun yang melakukan tindakan anarkis. Menurutnya, tindakan tegas ini perlu dilakukan karena saat ini masih dalam suasana politik pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). “Kami harapkan jangan sampai terjadi anarkis, kalau terjadi anarkis kami akan mengambil tindakan tegas,” kata dia seperti dilansir Pos Kupang, (14/12). Menurutnya, ada dua kabupaten yang rawan dengan tingkatan berbeda, yaitu Mabar sangat rawan dan Kabupaten Manggarai cukup rawan. Tindakan tegas tersebut sesuai protap,…

Read More
Hukum Nusa Tenggara Timur 

Duh! Bendera ISIS Berkibar di NTT

Kupang – Wilayah-wilayah di Nusa Tenggara Timur (NTT) sepertinya sudah memiliki simpatisan dari kelompok ISIS. Pasalnya belum lama ini muncul bendera dengan lambang ISIS di So’e Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Ketua Majelis Ulama Indonesia Nusa Tenggara Timur (MUI NTT) Abdul Kadir Makarim mengatakan jika isu kehadiran kelompok bersenjata ISIS itu sangat meresahakan. “Keberadaan ISIS itu meresahkan kita, apalagi di daerah-daerah yang selalu aman rukun dan damai, seperti di NTT ini,” katanya kepada Antara di Kupang, (3/12). Memang, kata dia, kehadiran kelompok bersenjata ISIS ini juga sangat meresahkan umat Islam…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Penderita HIV-AIDS di NTT Mencapai 3.700 jiwa, Didominasi IRT

Kupang – Berdasarkan data dari tahun 2005 sampai 2015, jumlah penderita HIV-AIDS di provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mencapai 3.700 jiwa. Mereka tersebar di 22 kabupaten/kota dimana jumlah penderita lebih banyak diderita oleh ibu rumah tangga. “Pada tahun 2015 terdata jumlah pasien HIV berjumlah 1.743 orang sedangkan yang menderita AIDS sebanyak 1.957 orang,” kata Kepala Pengelola Program KPA Provinsi NTT Gusti Brewon kepada Antara di Kupang, Senin (30/12). Menurutnya, berdasarkan data yang ada itu, Kota Kupang didata memiliki jumlah penderita HIV-AIDS terbanyak dari 22 kabupaten/kota yang ada di NTT yang…

Read More
Agenda Hot Nusa Tenggara Timur 

Perayaan Natal Nasional Dipusatkan di Kupang

Kupang – Tahun ini, Kota Kupang ditetapkan sebagai lokasi perayaan Natal Nasional tahun 2015 oleh Presiden RI, Joko Widodo. Ini menunjukan jika presiden Jokowi masih memfokuskan wilayah indonesia timur setelah tahun sebelumnya perayaan natal dilakukan di Papua. Terkait prosesi tersebut, Presiden Jokowi telah mengutus Menteri Perdagangan RI, Thomas Lembong, Jumat (28/11) berkunjung ke Kota Kupang. “Jadi kedatangan saya ini memang karena ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo untuk membahas pembentukan panitia Natal 2015 yang akan dilaksanakan di Kupang,” kata Mendag di Kupang, seperti dilansir Antara (28/11). Mendag menjelaskan bahwa menjelang kegiatan…

Read More
Nusa Tenggara Timur Pariwisata 

Rp23 Miliar untuk Penataan Sejumlah Lokasi Wisata di NTT

Kupang – Sejumlah lokasi wisata di Nusa Tenggara Timur (NTT) diagendakan untuk direnovasi dan ditata agar banyak pengunjung yang datang. Bahkan, Pemerintah Provinsi NTT sudah mengalokasikan dana sebesar Rp 23 miliar untuk penataan tersebut. Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Timur, Welly Rohi Mone mengatakan bahwa dana tersebut sudah dialokasikan dalam APBD 2015. Menurutnya, salah satu lokasi wisata yang sedang ditata dan dibenahi adalah Pantai Lasiana di Kota Kupang. “Lokasi wisata pantai yang selama ini dikelola Pemerintah Kota Kupang dan sudah diambil alih itu sedang dalam perbaikan skala…

Read More
Budaya Daerah Ekonomi & Bisnis Nusa Tenggara Timur 

Ternak Sapi Sudah Jadi Budaya Masyarakat NTT

Kupang – Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong mengatakan bahwa ternak sapi sudah menjadi bagian dari budaya masyarakat di Nusa Tenggara Timur (NTT. Oleh karenanya, dia mengharapkan agar provinsi NTT memiliki industri pengolahan daging sapi agar perekonomian warga bisa berkembang. “Dengan meningkatnya terus permintaan terhadap daging sapi maka ini merupakan peluang yang luar biasa bagi NTT,” kata Thomas di Kupang, seperti dilansir HarianTerbit, (27/11). Thomas telah melakukan peninjauan terhadap lokasi pembibitan sapi milik pemerintah Provinsi NTT di Lili Kabupaten Kupang. Selain itu, pihaknya juga akan turun tangan membantu jika terdapat kendala-kendala…

Read More