BAG SDM Polres KepTan Sosialisasikan Penerimaan CA POLRI di 2 Sekolah Menengah

Saumlaki, indonesiatimur.co – Sosialisasi tentang Penerimaan Calon Anggota (CA) POLRI Tahun Anggaran 2022 dilakukan sejumlah Personel Bagian Sumber Daya Manusia (BAG SDM) Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Tanimbar (KepTan) kepada para siswa dan siswi di 2 sekolah menengah, yakni Sekolah Menengah Kejuruan Nageri (SMKN) 6 KepTan dan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 KepTan, yang dilakukan pada Selasa (15/03/2022).

Pelaksanaan Sosialisasi Penerimaan CA POLRI yang dilaksanakan oleh para Personel BAG SDM sebagai pemateri tersebut, berdasarkan Surat Perintah Kapolres Kepulauan Tanimbar, AKBP Umar Wijaya, S.I.K., Nomor : Sprin/298/III/DIK.2.1./2022.

Untuk sosialisasi yang dilakukan pada SMKN 6 KepTan, dimulai pada pukul 10.15 sampai 12.00 waktu setempat yang diikuti oleh sejumlah siswa-siswi kelas XII sebanyak 49 orang, dan yang menjadi pemateri terdiri IPDA John Sermatang yang menjabat Paur Subbagwatpers BAG SDM, AIPDA Izak D. Moriolkossu yang menjabat Ps. Paur Min BAG SDM, dan BRIPTU Tommy Luturmas yang menjabat Bintara BAG SDM.

Sementara pelaksanaan sosialisasi yang bertempat di SMKN 2 KepTan, dilaksanakan pada pukul 11.45 sampai dengan 13.00 WIT yang dihadiri oleh siswa-siswi kelas XII sebanyak 18 orang. Adapun personel sebagai pemateri terdiri dari Bripka Frangky S. Watumlawar yang menjabat Ps. Paur Subbagdalpers BAG SDM bersama Briptu Aprilianto Surya Pratama Rito yang menjabat Bintara BAG SDM.

Dalam pelaksanaan sosialisasi dimaksud, disampaikan berbagai tutorial tentang tata cara pendaftaran Anggota Polri yang dapat dilakukan oleh calon pendaftar melalui link pendaftaran _www.penerimaan.polri.go.id_ serta kelengkapan berkas administrasi yang perlu disiapkan dalam melaksanakan pendaftaran dimaksud.

“Kami berikan sosialisasi berdasarkan Sprin yang diberikan oleh Bapak Kapolres. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang tata cara melakukan pendaftaran serta kesiapan pemberkasan kepada para siswa yang kelak ingin mendaftar untuk mengabdi di tubuh Polri melalui link pendaftaran yang disediakan. Kami lihat, banyak yang sangat berminat karena mereka sangat antusias mengikuti tahap demi tahap sosialisasi ini,” ungkap Ipda John Sermatang pada media ini. (it-03)