Pengobatan Gratis dan Vaksinasi Dimonitoring Langsung Kapolres Kepulauan Tanimbar

Saumlaki, indonesiatimur.co – Dalam kesempatannya bertatap muka langsung bersama para warga Desa Lorulun, Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., pada Minggu (27/11/2022), turut melakukan monitoring terhadap kegiatan Pengobatan Gratis dan Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan Tim Dokter Kesehatan (Dokkes) Polres Kepulauan Tanimbar yang memeriksa dan mengobati warga yang menderita sakit serta memberikan vaksinasi kepada para warga desa yang belum pernah mendapatkan vaksin maupun yang melanjutkan vaksin, mulai dari tahap pertama hingga boster.

“Kegiatan Kapolres kali ini, terkait kunjungan beliau di Desa Lorulun dengan maksud untuk mendengarkan secara langsung keluhan dan masukan dari warga setempat,” ungkap salah satu Personel Humas Polres saat dikonfirmasi media ini.

Terhadap kegiatan ini, Sekdes Lorulun Moses Samponu juga meminta Tim Dokkes Polres untuk membantu melakukan pengecekan kesehatan terhadap salah satu masyarakat atas nama Andreas Samponu yang sedang sakit dirumahnya.

Sementara itu, Kapolres Kepulauan Tanimbar terhadap kegiatan Pengobatan Gratis dan Vaksinasi ini menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilakukan sebagaimana tugas pokok POLRI yaitu sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat.

“Pelayanan Pengobatan Gratis ini dilakukan sebagai bentuk dari tugas kami, yakni melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat,” ujarnya.

Untuk kegiatan yang dilakukan ini, masyarakat Desa Lorulun pun sangat mengapresiasi dan anstusias dalam mengikuti pengobatan gratis dan vaksinasi yang digelar Polres.

“Kami selaku masyarakat sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bapak Kapolres Kepulauan Tanimbar dan Jajaran atas kegiatan Pengobatan Gratis sekaligus Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan di desa kami,” ujar seorang warga. (it-03)