Tiga Kegiatan Penting Warnai Peringatan HUT ke-3 IMI
Peringatan hari ulang tahun Indonesia Maritime Institute (IMI) ke-3 di Balai Kartini, Jakarta Senin kemarin (14/10) diramaikan dengan tiga kegiatan penting yaitu penyelenggaraan seminar nasional maritim, penganugerahan Maritime Award dan peluncuran perahu terbang (Flying Boat).
Tampak hadir dalam acara peringatan tersebut sejumlah nama penting negeri ini seperti Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutarjo, Wakil Menteri Perindustrian Alex Retraubun, Kepala Staf Angkatan Laut Marsetyo, Sarwono Kusumaatmaja, Prof. Hashim Djalal, Dr. Sudirman Saad, Laksamana Muda Christina M Rantetana, Gubernur Sulawesi Utara Sinyo H Sarundajang Emil Salim dan masih banyak lagi.
Puncak acara dalam peringatan tersebut adalah peluncuran semi prototype dari perahu terbang (flying boat) karya IMI yang dipresentasikan oleh pakar IMI, Erid Rizky. Menurut Erid, kapal bermodel Gever-OS ini terbang pada ketinggian 150 meter di atas permukaan laut dan dapat mencapai kecepatan 400 km/jam. “Komponen perahu terbang ini 35 persen berasal dari dalam negeri, sementara sisanya seperti mesin masih dari luar negeri. Bobot penuh maksimal 900 kg dan berbahan bakar Pertamax,” jelasnya.
Direktur Eksekutif IMI Dr. Y Paonganan menambahkan bahwa perahu terbang ini merupakan wujud komitmen IMI untuk terus melakukan inovasi di dunia kemaritiman Indonesia. “Sebagai bangsa maritim, kita membutuhkan kendaraan alternatif untuk menjangkau kepulauan lebih baik dari yang ada sekarang, flying boat adalah satu alternatif unggulan” ujarnya.
Pada peluncuran tersebut juga dilakukan pengumpulan dana dengan cara penjualan awal perahu terbang seharga 1,5 milyar rupiah yang akan ditargetkan dirilis pada bulan April 2014.
Gubernur Sulawesi Utara Sinyo Harri Sarundajang yang juga hadir dalam acara tersebut menyatakan minatnya. “Kita butuh transportasi ini untuk ke pulau-pulau,” ujarnya menjawab pertanyaan wartawan. (ps)