IpTek 

Tahun 2015, Telkom Targetkan 300 Titik Wi-Fi di Indonesia Timur

Jakarta – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk menargetkan pembangunan hingga 300 titik Wi-Fi di kawasan Indonesia Timur. Target tersebut ditargetkan bisa dipenuhi tahun ini dari saat ini yang baru sekitar 160 titik. “Di seluruh kawasan Indonesia timur pada tahun 2015, Wi-Fi akan digelar hingga 300 titik dari total jumlah titik Wi-Fi di seluruh Indonesia yang ditargetkan mencapai 6.000 titik,” kata EVP Telkom Regional VII Kawasan Indonesia Timur Mohammad Firdaus di kantor Telkom Manokwari, Papua Barat, seperti dilansir Tempo, Senin, 11 Mei 2015. Sementara itu, Telkom juga menargetkan jumlah pengguna Indihome, layanan…

Read More
Daerah IpTek 

PT Telkom Pasarkan produk “Wifi Corner” di Mamuju

Mamuju – Dalam rangka memenuhi kebutuhan internet masyarakat di Mamuju Sulawesi Barat (Sulbar), PT Telkom Cabang Mamuju memasarkan produk “wifi corner”. Ini merupakan sebuah produk yang ditawarkan kepada masyarakat yang ingin mengembangkan usaha dengan menggunakan jaringan Wifi. “Produk ini merupakan program “public service” dan sebagai produk usaha PT Telkom dalam meningkatkan pendapatannya,” kata Kepala PT Telkom Cabang Mamuju, Agussalim di Mamuju, seperti dilansir republika.co.id. Agussalim mengungkapkan bahwa, para pengusaha yang bisa mengembangkan”wifi corner” diantaranya usaha rumah makan dan warung kopi. “Mereka bisa memanfaatkan “wifi corner” yang relatif lebih kuat jaringannya…

Read More
IpTek Sulawesi Selatan 

Raih IDSA, Makassar Siap Pasang Wifi di 700 Titik

Makassar – Warga Makassar, Sulawesi Selatan sebentar lagi bakal menikmati Wifi gratis. Rencananya Wifi tersebut akan dipasang di 700 titik. “Ini merupakan rangkaian Indonesia Digital Society Award (IDSA) 2014,” kata Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, seperti dilansir jpnn. Dia mengapresiasi hal ini karena menurutnya IDSA 2014 merupakan bukti kesiapan masyarakat menerima kehadiran informasi dan teknologi (IT). “IDSA yang diraih Makassar, merupakan penghargaan yang diberikan karena dianggap telah melakukan sosialisasi IT dan diterima serta diterapkan aplikasinya,” sambungnya. Rencana 700 titik wifi di Kota Makassar ini akan memberikan pengaruh besar dalam mewujudkan…

Read More