jusfu kalla terima penghargaan frans lebu raya NTTHot Nusa Tenggara Timur Pariwisata 

Jusuf Kalla terima Penghargaan Tertinggi dari Pemprov NTT

jusfu kalla terima penghargaan frans lebu raya NTT

Kupang, INTIM.  Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima penghargaan tertinggi dari Pemerintah Provinsi NTT berupa cincin emas kelas 1 atas jasanya sebagai Duta Komodo di Indonesia. Penganugerahan penghargaan cicin emas kelas 1 kepada Jusuf Kalla ini sebagai bentuk apresiasi pemerintah Propinsi NTT atas perannya dalam mempromosikan binatang langka, Varanus Comodoensis yang terpilih masuk dalam salah satu dari tujuh keajaiban di dunia (The new seven wonders)

“Kampanye tujuh keajaiban dunia akan di mulai dari Komodo,” kata Jusuf Kalla usai menerima penghargaan berupa cicin kelas satu dari Pemerintah NTT, Kamis, (20/12 2012).

Pada kesempatan itu, Kalla didampingi isteri mengenakan pakaian adat khas Manggarai, sepintas layaknya orang asli Manggarai. Dia berjanji akan terus mengkampanyekan komodo sebagai salah satu daerah kunjungan wisatawan yang akan menjadi icon dari NTT.

Kalla kemudian memperkenalkan beberapa yayasan yang turut membantu mempromosikan Komodo. Dengan masuknya Komodo sebagai salah satu keajaiban di dunia, Kalla meminta agar Gubernur dan bupati harus mempersiapkan kultur masyarakat untuk siap menerima tamu, tentang bagaimana melayani tamu, kebersihan dan lain-lain.

“Komodo jelas beda dengan Bali. Mari berjuang untuk komodo bukan untuk kemakmuran komodo tapi untuk kemakmuran masyarakat NTT.” Ujarnya

Gubernur NTT, Frans Lebu Raya mengatakan, penetapan komodo sebagai salah satu keajaiban dunia merupakan prestasi yang luar biasa bagi daerah ini dan pencapaian ini merupakan sumbangsih terbesar Jusuf Kalla pada NTT. (ps/intim)

foto: metrotvnews

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.