Daerah Lingkungan Papua Barat 

Dimana Hutan Sagu Terbesar di Dunia? Ternyata Ada di Tanah Papua

[foto: int]
[foto: int]
Jayapura – Tanah Papua memang sangat kaya, tidak hanya kaya akan bahan tambang tapi juga kaya akan tumbuhan seperti tumbuhan Sagu. Bahkan menurut tim peneliti Kajian Pangan Lokal Universitas Negeri Papua (UNIPA), luas hutan sagu yang ada di tanah Papua ini mencapai jutaan hektar.

Ini menjadi potensi yang cukup besar untuk dikembangkan apalagi permintaan tepung sagu untuk domestik saja mencapai 5 juta ton per tahun dan baru bisa terpenuhi sedikit saja. Meski kaya akan tanaman sagu, namun bukan hal mudah untuk bisa mengolahnya apalagi berada di kawasan terpencil seperti Papua.

Selama ini, pemerintah dan para investor mengalami kesulitan untuk bisa mengolah potensi sagu yang ada di Tanah Papua ini. Infrastruktur menjadi kendala utama, dimana pengolahan disana akan sulit untuk dilakukan.

Kendala Listrik juga menjadi kendala lainnya, dimana diketahui bahwa kebutuhan energi di pabrik sagu bisa 1,5 megawatt. Dalam upaya memenuhi kebutuhan listrik tersebut, PLN mengaku tidak mampu memenuhi kebutuhan itu.

Dalam hal ini, swasta memang sulit untuk bisa masuk menjadi investor membangun pabrik disana. Karenanya, perlu peran pemerintah dalam menyediakan infrastruktur terlebih dahulu sebagai upaya menarik investor agar mau datang kesana.

Selama ini, Pemerintah Daerah telah berusaha dan bekerja keras untuk bisa mengenalkan kepada dunia mengenai besarnya potensi di Papua ini. Selain itu, mereka juga telah bekerja sama dengan beberapa perusahaan milik negara BUMN seperti Perum Perhutani dan lainnya. (aK)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.