Daerah Papua 

Duh! 70 Persen Warga Papua Belum Nikmati Air Bersih

Jayapura – Baru sekitar 29 persen penduduk Papua yang terlayani air bersih. Itu artinya, 70 persen penduduk Papua belum menikmati air bersih. Kepala Bidang Cipta Karya dan Air Bersih pada Dinas PU Provinsi Papua Yan Ukago mengatakan bahwa hal itu berdasarkan hasil monotoring yang dilakukan sejak tahun 2014. “Bidang cipta karya hanya melakukan monitoring dengan mendata dan mengecek berapa jumah penduduk yang sudah terlayani air bersih,” katanya di Jayapura, seperti dilansir Antara, Selasa (1/9). Menurut Yan, dalam upaya mengatasi masalah tersebut harus ada pembagian tugas yang jelas dan terarah. “Misalnya…

Read More
Daerah Sulawesi Barat 

PDAM Tidak Mengalir, Warga Mamuju Kesulitan Air Bersih

Mamuju – Ribuan warga di Kota Mamuju Provinsi Sulawesi Barat kesulitan mendapatkan air bersih. Mereka yang khususnya tinggal di Kecamatan Mamuju dan Kecamatan Simboro mengeluhkan air dari PDAM Mamuju tidak mengalir. “Sudah dua hari air dari PDAM Mamuju tidak mengalir ke rumah warga selama sehingga masyarakat kesulitan mendapatkan air bersih,” kata salah seorang warga di Mamuju, seperti dilansir Antara, Kamis (27/8). Menurutnya, masyarakat telah mengeluhkan masalah kesulitan air bersih ke PDAM Mamuju namun sampai saat ini belum mendapatkan solusi. “Warga kesulitan air bersih untuk mandi, cuci dan kakus (MCK), maupun…

Read More
Daerah Hot Lingkungan Nusa Tenggara Timur 

Kekeringan di NTT Berdampak Pada Gizi Anak-Anak

Belu – Beberapa daerah di Nusa Tenggara Timur (NTT) kini masih dilanda kekeringan seperti yang terjadi di Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Apalagi sumber mata air yang ada juga semakin berkurang sehingga membuat warga kesulitan untuk memperoleh air bersih. “Masyarakat di sini sangat kesulitan untuk memperoleh air bersih. Lebih parah lagi masyarakat dusun Halimuti,” kata Kepala Desa Silawan, Ferdinandus Mones seperti dilansir Jitunews, 20/07. Akibat kekeringan ini, kata Ferdinandus, wilayah desanya mengalami gagal panen dan rawan pangan, bahkan masyarakat tidak mendapatkan bantuan dari Pemerintah setempat. Padahal kata dia,…

Read More
Daerah Lingkungan Maluku 

Debit Air Menipis, Ambon Krisis Air Bersih

Ambon – Ketersediaan air bersih di Kota Ambon, Provinsi Maluku sungguh sangat memperihatinkan. Pasalnya ketersediaan air bersih dari sumber air yang ada untuk memenuhi kebutuhan masyarakat semakin kritis. Pengamat dan praktisi lingkungan Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, Dr Jusmy D. Putuhena,Msi mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan selama beberapa tahun terakhir debit air di beberapa sumber air di Kota Ambon mulai menipis. “Kondisi sumber air yang ada di Kota Ambon sudah semakin kritis dan tidak mampu untuk memasok air bersih guna memenuhi kebutuhan masyarakat,” kata Dr Jusmy seperti dilansir Antara,…

Read More
Daerah Sulawesi Utara 

Debit Air Berkurang, Bitung Terancam Krisis Air Bersih

Bitung – Pasokan air di PDAM Kota Bitung mulai berkurang. Pasalnya, sumber-sumber mata air yang selama ini digunakan PDAM Kota Bitung untuk memasok air bersih kepada masyarakat mengalami penurunan debit air. “Debit air salah satu sumber mata air terbesar PDAM di Kelurahan Danowudu Kecamatan Ranowulu mengalami penurunan drastis,” kata Direktur PDAM Kota Bitung, Hengky Sampow mengatakan, seperti dilansir beritamanado.com. Pada mulanya, kata Hengky, mata air tersebut mampu menghasilkan air 135 liter/detik, namun kini tinggal 46 liter/detik. Hal itu tentunya berdampak pada pasokan air yang disalurkan kepada warga menjadi berkurang. “Ada…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

NTT Krisis Air Bersih, 170 Desa Kekeringan

Kupang – Ratusan desa yang tersebar di 17 kabupaten di Nusa Tenggara Timur (NTT) kini menglami krisis air bersih. Akibat kemarau, ada banyak sumber-sumber air di NTT terus menyusut sehingga warga harus berjalan kaki untuk mengambil air di desa lain. Berdasarkan laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTT , ada sekitar 39.879 orang atau 4.325 keluarga yang mengalami krisis air bersih. “Krisis air bersih tersebut hanya bisa diatasi dengan memasok air dari daerah lain menggunakan mobil tangki,” kata kepala BPBD NTT Tini Thadeus kepada Media Indonesia, Kamis (18/9/2014).. Thadeus…

Read More
Daerah Sulawesi Tengah 

Akibat Banjir, Warga BTN Banua Nagaya Kekurangan Air Bersih

Palu – Banjir yang terjadi pada Kamis pagi 16/01/2014 pukul 08.00, di BTN Banua Nagaya Sulawesi Tengah (Sulteng) dikabarkan tidak ada korban jiwa. Sementara kerugian material belum bisa dipastikan berapa besar kerugian yang di alami warga akibat banjir tersebut. Ketua RT,01 BTN Banua Nagaya, Samsudin, mengatakan Pemerintah Kota Palu sudah meninjau lokasi bencana tersebut. Seperti dilansir satusulteng.com, kamis, (16/01), saat ini warga  mengeluhkan mengenai kekurangan air bersih, dikarenakan banyak pipa PDAM serta sumur warga tidak dapat  digunakan serta dikonsumsi karena bercampur dengan lumpur. Warga BTN ini berharap agar pemerintah kota…

Read More