Maluku Politik 

Pasangan BOB-ARIF Yakin Menang Satu Putaran

Pesan dan KesanAmbon, indonesiatimur.co – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku periode 2013 – 2018 yang diusung Partai Demokrat, Jacobus F. Puttilehalat dan Arifin Tapi Oyihoe sangat berkeyakinan akan memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Maluku dalam satu putaran.

Keyakinan ini diungkapkan Calon Gubernur Maluku, Jacobus Puttilehalat, usai kampanye damai dan penandatangan kesepakatan siap kalah dan menang, Rabu (22/5).

“Saya sudah turun ke semua Kabupaten/Kota di Maluku, saya yakin pasangan dengan slogan BOB-ARIF akan memenangkan pilkada Gubernur Maluku ini hanya dalam satu putaran,” tegas pria yang juga menjabat Ketua DPD Partai Demokrat Maluku.

Selain itu, lanjut Puttilehalat, untuk memenangkan Pilkada 2013 dalam satu putaran, dikarenakan banyaknya dukungan masyarakat kepada pasangan calon BOB-AIRF.

Dirinya yakin, akan menang di tiga Kabupaten/Kota yang memiliki jumlah pemilih terbesar yakni Kota Ambon, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) dan Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).

“Saya sangat yakin akan menang di tiga Kabupaten/Kota yakni Kota Ambon, Malteng dan SBB,” ujarnya.

Selain tiga Kabupaten/Kota tersebut, Puttilehalat yakin kalau dirinya juga akan menang di Kabupaten Buru, Buru Selatan (Bursel), Maluku Tenggara (Malra), Kota Tual dan Maluku Tenggara Barat (MTB).

“Saya juga yakin, BOB-ARIF juga akan menang di Buru, Bursel, Malra, Kota Tual dan MTB,” bebernya. (GKS)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.