Hukum Sulawesi Tengah 

Atasi Teroris Poso, 600 Personil Brimob Didatangkan dari Jakarta

[foto: int]
[foto: int]
Palu – Sekitar 600 personil Brimob Kelapa Dua Jakarta, tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu dengan menumpang tiga pesawat Lion Air, Selasa (27/1) tengah malam. Hal itu sebagai tindak lanjut permintaan pemerintah Sulawesi Tengah (Sulteng) yang meminta pemerintah pusat turun tangan dalam mengatasi tindak terorisme di Poso. (baca: Gubernur Sulteng Minta Pusat Turun Tangan Atasi Teroris)

Dilansir metrosulawesi, semua personil menggunakan pakaian bebas dengan menumpang tiga pesawat. Pesawat pertama mendarat sekitar pukul 23.57 Wita. Pesawat kedua tiba pukul 00.08 Wita, dan ketiga tiba pukul 00.18 Wita.

Kedatangan pasukan Brimob dari Jakarta tersebut akan menambah jumlah pasukan dalam upaya penindakan aksi terorisme di Poso.

Sudah sejak lama, aksi kekerasan bersenjata oleh kelompok sipil bersenjata di Poso terjadi. Diduga, hal itu dilakukan oleh kelompok Santoso alias Abu Wardah di pegunungan Poso Pesisir.

Dalam tiga tahun terakhir ini kian meresahkan warga Poso, bahkan sudah banyak warga yang menjadi korban namun kebanyakan dari mereka adalah warga biasa. (baca juga: Mengapa Korban Pembantaian Poso Adalah Masyarakat Kecil, Bukan Pejabat?)

Dalam aksi terakhir mereka yang diketahui adalah pada awal Januari. Mereka menembak mati tiga warga sipil di kaki Gunung Biru di Desa Tangkura, Poso Pesisir Selatan. [ak]

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.