Daerah Sulawesi Utara 

Gubernur Sulut Bantu Rp.1,7 M untuk Warga Adat Mandulu’u

[foto: int]
[foto: int]
Sulut – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) DR. Sinyo Harry Sarundajang (SHS) memberikan bantuan sebesar Rp. 1.710.000.000,- untuk masyarakat adat Manduru’u di Kabupaten Kepulauan Talaud. Bantuan tersebut diberikan pada saat ritual Adat Manduru’u Tonna 2015, di lapangan Sangkudiman Melonguane Kabupaten Kepulauan Talaud.

Bantuan tersebut terdiri dari bantuan 1 unit roda dua untuk pengelola program TB dan insektisida 10 liter dan larvasida 10 kg untuk pemberantasan demam berdarah. Selain itu, ada juga bantuan buku untuk taman bacaan, bantuan beras 5 ton dan lainnya.

Dalam sambutannya, SHS mengungkapkan bahwa dalam rangka membangun masyarakat yang beradab, budaya merupakan salah satu pembentuk karakternya.

“Tanpa budaya, kita tak akan mampu membangun kehidupan sosial masyarakat yang harmonis,” ujar SHS, seperti dilansir manado24.com, 06/02/15.

Menurut SHS, masyarakat harus bersyukur karena Sulut termasuk kabupaten Kepulauan Talaud dianugerahi kekayaan pranata budaya yang menghiasi diantaranya ritual adat Manduru‘u Tonna.

“Nilai – nilai spiritual dan kultural yang senantiasa menghiasi budaya masyarakat, adalah faktor untuk merekatkan pluralitas yang ada,” tuturnya. (ak)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.