Maluku Politik 

PKS Serahkan Rekomendasi. Solissa Yakin Menang

Ambon, indonesiatimur.co – Walaupun tidak memiliki keterwakilan di DPRD Kabupaten Buru Selatan (Bursel), namun Partai Keadilan Sejahtera(PKS) memiliki infrastruktur partai yang cukup kuat di sana. Oleh karena itu, PKS juga ikut berkompetisi dalam pilkada Bursel, dengan memberikan rekomendasi kepada bakal calon bupati dan wakil bupati, Safitri Malik Soulisa dan Gerson Eliaser Selsily.

Rekomendasi ini diserahkan Ketua DPW PKS Maluku, Abdullah Asis Sangkala, di Kantor DPW PKS Maluku pada Sabtu, (29/08/2020), yang diterima Gerson Eliaser Selsily.

Menurut juru bicara pasangan balon Bupati dan Wakil Bupati Bursel, Safitri Malik Soulisa – Gerson Eliaser Selsily, Abubakar Solissa, rekomendasi PKS merupaka rekomendasi ke – 10 .
“Ini merupakan rekomendasi kesepuluh, atau kelima dari partai non seat,”ujarnya.

Menurutny, PKS ini sama halnya dengan partai-partai yang lain, yang juga mempunyai infrastruktur partai atau infrastruktur kemenangan yang lengkap, baik dari level kabupaten sampai dengan yang paling bawah, yaitu ranting.

“Jadi secara otomatis, dengan pemberian rekomendasi ini, maka semua kader bergerak, semua intrumen partai bergerak untuk memenangkan pasangan ibu Safitri Malik Soulisa dan Pak Gerson Eliaser Selsily,”terangnya.

Solissa menegaskan, ketika rekomendasi partai itu diberikan, maka intruksi untuk terlibat memenangkan pasangan Safitri dan Gerson itu juga akan dilakukan oleh seluruh elemen dan kader yang ada di Buru Selatan.

“Semua partai itu kan mempunyai mekanisme internal. Kalau ada kader yang dianggap membelok atau tidak taat terhadap garis partai, maka ada punishment yang diberikan kepada kader yang dianggap dalam tanda petik tidak taat terhadap putusan partai,”tandasnya.

Dirinya yakin PKS yang ada di Buru Selatan akan solid dan siap mengawal rekomendasi yang sudah diputuskan oleh partai kepada Safitri Malik Soulisa – Gerson Eliaser Selsily.

Dengan bertambahnya rekomendasi, Solissa yakin Safitri-Gerson akan memenangi Pilkada Bursel 2020 nanti Karena menurutnya, dalam setiap kontestasi politik, ada tiga faktor yang dilihat. Yang pertama adalah citra figur, yang kedua tren pemilih dan yang ketiga itu mesin politik atau mesin tim pemenangan. Ketiga faktor ini semua dimiliki oleh Safitri-Gerson. “Mereka punya citra figur yang baik sebagai pemimpin semua golongan. Jadi semua elemen komunitas yang ada di Buru Selatan itu kita rangkul, karena Buru Selatan itu masyarakatnya sangat heterogen, makanya konfigurasi pasangan ini juga merepresentasi berbagai elemen atau komunitas yang ada di sana. Jadi tidak mengumpulkan satu komunitas saja,”jelasnya.

Selain itu dikatakannya, trend pemilih berkaitan dengan hasil survei dilapangan. Jika di tracking di semua lembaga survei itu menempatkan pasangan Safitri – Gerson diperingkat yang paling atas dengan angka elektabilitas yang luar biasa, kurang lebih sekitar 53%, jika menggunakan hasil survei terbaru dari SDI. “Belakangan hasil Pak Haji Ali berdasarkan survei cuman di angka 17 persen lebih. Mereka peringkat kedua tetapi surveinya itu diangka 17 persen. Itu artinya ektabilitas antara Safitri-Gerson dengan Haji Ali-JB cukup jauh,” ucapnya.

Solissa menegaskan, keyakiann akan kemenangan balon Safitri Malik Soulisa – Gerson Eliaser Selsily, bukan hanya karena unggul pada hasil survei saja, tapi di masyarakat juga eforia dukungan kepada pasangan ini sangat tinggi.

“Simpul-simpul pemenangan di semua kecamatan bahkan di desa-desa juga sudah terbentuk dan mereka sudah bekerja maksimal, untuk memastikan pasangan yang di dukung ini akan menang pada tanggal 9 Desember nanti saat pencoblosan dilakukan,”ungkapnya. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.