Daerah Maluku 

Kapolres MBD Serahkan  Bansos Untuk Nakes dan Penghargaan Kepada Personil Yang Berprestasi

Tiakur, indonesiatimur.co – Polres Maluku Barat Daya (MBD) pada Senin (23/08/2021) memberikan bantuan sosial (Bansos) kepada Tenaga Kesehatan Gerai Vaksin Polres MBD dan Penghargaan kepada Personil Polres MBD yang berprestasi mengungkap kasus pembunuhan di Kecamatan Pulau Letti kurang dari 24 jam. Penyerahan bansos dan penghargaan ini dilakukan oleh Kapolres MBD, AKBP. Dwi Bachtiar Rivai,S.Ik,MH.

“Adapun tujuan di penyerahan bansos kepada Nakes dan Penghargaan kepada para personel Polri Polres Maluku Barat Daya, yaitu sebagai bentuk dukungan dan apresiasi kepada insan kesehatan yang sudah berjibaku di garis depan dalam penanganan COVID-19 di Gerai Vaksin Polres MBD dan sebagai bentuk apresiasi kepada personel Polres MBD yang telah berdedikasi dalam mengemban tugas dan tanggung jawabnya. Selain itu Pemberian Penghargaan dimaksudkan juga untuk memacu personel Polres MBD lainnya agar meningkatkan kinerjanya,”jelas Kapolres usai pemberian bansos dan penghargaan.

Untuk pemberian Penghargaan Kepada Personil Polres MBD yang berprestasi diberikan kepada Sat Reskrim Polres MBD yang di wakili oleh Kasat Reskrim Polres MBD, AKP.Soleman,S.Sos, yang telah berhasil mengungkap kasus pembunuhan di Desa Batumiau Kecamatan Pulau Letti.

 

Selain itu pemberian penghargaan diberikan juga kepada pelatih Paskibra Kabupaten MBD, yang di wakili oleh IPDA D.Maispaitela, yang telah sukses melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sehingga pelaksanaan upacara pengibaran Bendera Merah – Putih dapat berjalan dengan sukses.

 

Sedangkan pemberian bansos di berikan kepada perwakilan masing – masing puskesmas dan RSUD Tiakur yang telah melaksanakan Kegiatan Vaksinasi di Gerai Vaksin Polres MBD.
“Pemberian bansos masing-masing RSUD Tiakur sebanyak 10 Paket, PKM Tiakur sebanyak 10 Paket, PKM Werwaru sebanyak 8 Paket, PKM Weet sebanyak 8 paket,”terangnya.

 

Dalam kesempatan tersebut Kapolres MBD, AKBP. Dwi Bachtiar Rivai,S.Ik,MH, menyampaikan terimakasih dan penghargaan setinggi – tingginya kepada para Nakes yang selalu setia menjadi Garda Terdepan dalam penanganan Covid-19, terutama dalam vaksinasi di Gerai Polres MBD.

“Pemberian bansos ini jangan di nilai dari nilainya, akan tetapi bagaimana niat hati yang tulus ikhlas sebagai wujud rasa perhatian dan kepedulian,”tandasnya.

Kapolres MBD juga memberikan semangat kepada para nakes untuk tetap jaga kesehatan dan menggunakan APD yang lengkap. (it-04)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.