Kesehatan Maluku 

Masih Kejar Target, Polres KepTan Vaksin 112 Masyarakat Via Gerai Vaksinasi Presisi

Saumlaki, indonesiatimur.co – Sebanyak 112 orang masyarakat di Kota Saumlaki, yang merupakan Ibukota Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, kembali mendapatkan Vaksinasi Covid-19, pada Rabu (13/04/2022) dan bertempat di depan pelataran Kantor Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Saumlaki, yang dimulai pada pukul 09.00 WIT pagi tadi.

Kegiatan Gerai Vaksinasi Presisi tersebut dilakukan oleh Tim Vaksinator Polres Kepulauan Tanimbar (KepTan) bekerjasama dengan sejumlah Personel TNI dan Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Maluku, sebagai upaya mengejar target yang ditetapkan pemerintah dalam memberikan kekebalan (imun) tubuh kepada masyarakat, terutama di Bulan Suci Ramadan 1443 Hijriah.

Untuk itu, Polres Tanimbar bersama TNI, Brimob, dan stake holder lainnya, gencar dan intens melakukan pelayanan vaksinasi melalui Gerai Vaksin yang didirikan secara Mobile di berbagai tempat dengan memanfaatkan momen peribadatan hingga pada tempat pelayanan publik masyarakat.

Sehubungan dengan hal itu, selain Gerai Vaksin Presisi secara Mobile yang didirikan di sejumlah Masjid pada saat Sholat Tarawih, di hari ini, kembali didirikan Gerai Vaksin Mobile Presisi Polres Tanimbar di depan kantor BRI Cabang Saumlaki untuk melayani Vaksinasi kepada Karyawan dan Karyawati BRI maupun masyarakat yang belum di vaksin ataupun melanjutkan vaksin tahap kedua dan tahap ketiga (Boster).

Terhadap kegiatan yang dilakukan, Kepala Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Kasie Dokkes) Polres Tanimbar IPDA dr. Merlyn E. Suarlembit selaku Ketua Tim Vaksinasi menyampaikan, jumlah pendaftar dalam kegiatan ini sebanyak 114 orang, namun 2 diantaranya ditunda untuk menerima vaksin sehingga 112 orang yang berhasil menerima vaksinasi di hari ini dengan rincian, dosis pertama sebanyak 10 orang, dosis kedua 21 orang, dan dosis ketiga sebanyak 81 orang.

Sementara itu, Kapolres KepTan AKBP Umar Wijaya, S.I.K., berharap dengan kegiatan yang secara gencar dilakukan oleh Polres ini, kiranya dapat menumbuhkan antusiasme masyarakat yang belum sama sekali menerima vaksinasi maupun belum tuntas vaksinasi hingga tahap ketiga, agar bisa dilakukan di Gerai Vaksin Polres yang dibuka setiap harinya, maupun secara Mobile dilakukan. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.