Widya Pratiwi Mencalonkan Diri Kembali Pimpin PAN Maluku
Ambon, indonesiatimur.co– Anggota DPR RI dapil Maluku dari Partai Amanat Nasional (PAN) Widya Pratiwi Murad, menyatakan kesiapannya untuk kembali memimpin PAN Maluku sebagai ketua DPW periode 2025-2030.
Kesiapan mencalonkan diri kembali dibuktikan Widya dengan datang langsung mengembalikan formulir pendaftaran calon ketua dewan pimpinan wilayah PAN Maluku, pada Jumat (14/03/2025), di sekretariat DPW PAN Maluku.
Menurut Widya, selama kurang lebih setahun kepemimpinannya senagai ketua DPW PAN Maluku, dirinya telah melakukan beberapa hal, yaitu memperkuat struktur partai, meningkatkan keterlibatan masyarakat dan membangun PAN sebagai wadah politik yang inklusif dan solutif bagi kepentingan rakyat Maluku.
“Kedepan saya bertekad untuk melanjutkan kerja-kerja nyata dalam memperkokoh soliditas kader, memperluas basis dukungan, serta membawa PAN Maluku ke depan semakin berkembang dan berkontribusi lebih besar untuk daerah ini,”ujarnya.
Untuk itu, dirinya mohon dukungan dari seluruh kader dan simpatisan PAN agar bisa bersama-sama membesarkan PAN yang ada di Maluku.
“Bersama-sama melangkah menuju PAN yang lebih kuat, lebih bersinar lagi, seperti kita punya logo matahari, bersinar menerangi seluruh Maluku, tidak pilah pilih dari suku, agama apapun. Saya yakin, PAN ke depan akan lebih bersinar, lebih maju, dan tentu bisa berdaya saing,”tandasnya.
Widya berterimakasih untuk semua kader dan simpatisan PAN, serta mengingatkan mereka agar tetap semangat untuk membangun Maluku.
Adapun prestasi Widya Pratiwi selama hampir setahun memimpin PAN Maluku, yaitu adanya penambahan kursi PAN di DPRD Maluku menjadi tiga kursi dan di beberapa kabupaten kota ada kader PAN menjadi anggota dewan. Bahkan di Kabupaten Buru Selatan, kader PAN berhasil memenangkan pilkada dan telah dilantik menjadi Bupati.
Sementara itu ketua SC Muswil ke VI PAN Maluku, Taha Latar mengatakan sejak pendaftaran dibuka pada 9 Maret 2025, ada 5 orang yang sudah mengambil formulir untuk menjadi calon ketua DPW PAN Maluku. Hingga Jumat (14/03/2025), baru 1 orang yang mengembalikan formulir pendaftaran, yaitu Widya Pratiwi Murad. Pendaftaran dibuka hingga 17 Maret nanti.
“Kelima orang yang mendaftar yaitu Widya Pratiwi, Nita bin Umar, Wahid Laitupa, Pieter Tatipikalawan dan Taufik Saimima,”terangnya.(it-02)