Ekonomi & Bisnis Gorontalo Hot 

Pemprov Gorontalo Fokus Berikan Pelatihan untuk UMKM

Gorontalo – Pembinaan serta pelatihan bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta koperasi menjadi salah satu program yang begitu intensif dilakukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan ekonomi kerakyatan agar bisa berkembang secara optimal. “Berupaya mengimplementasikan salah satu dari empat program unggulan pemeritah provinsi saat ini yakni peningkatan ekonomi kerakyatan,” kata Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Provinsi Gorontalo Abdul Haris Hadju seperti dilansir Antara, (04/05). Menurutnya, pemprov Gorontalo terus memberikan pelatihan sehingga setiap pelaku usaha akan lebih berani dalam meningkatkan…

Read More
Daerah Gorontalo 

Keren! Biaya Sekolah TK sampai SMA di Kota Gorontalo Gratis

Gorontalo – Banyak terobosan yang dilakukan oleh pemerintah kota Gorontalo dari mulai program ‘dari lahir sampai mati gratis’ kini ada program pendidikan gratis pula. Program ini memungkinkan warga Gorontalo untuk bisa sekolah gratis dari taman kanak-kanak sampai sekolah menengah atas. Wali Kota Gorontalo Marten Taha mengatakan bahwa program pendidikan gratis berlaku untuk semua siswa mulai tingkat taman kanak-kanak hingga sekolah menengah atas. Tidak ada perbedaan antara siswa yang orang tuanya mampu dan kurang mampu. “Semuanya gratis jika sekolah di Kota Gorontalo,” kata Marten, seperti dilansir Kabar24, (3/5). Marten mengaku jika…

Read More
Ekonomi & Bisnis Gorontalo 

20 Ribu Warga Miskin di Gorontalo Bakal Dapat Listrik Gratis

Gorontalo – Pada 2016 mendatang, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo kembali akan memberikan sambungan listrik gratis kepada 20 ribu KK miskin.  Sambungan listrik dengan daya masing masing sebesar 450 watt akan dikhususkan untuk warga miskin di wilayah pelosok. “Saat ini memang pasokan listrik dari sejumlah mesin pembangkit yang ada, masih mengalami defisit,” kata Gubernur Gorontalo, Rusli Habibi, seperti dilansir JPNN, (03/12). Akhir tahun ini, lanjut Rusli, dipastikan kekurangan itu akan tertanggulangi, dengan beroperasinya dua unit mesin berkapasitas 50 MW di PLTG Paguat. Menurutnya, masalah listrik memang tidak akan pernah ada habisnya,…

Read More
Daerah Ekonomi & Bisnis Gorontalo 

Ilegal, Tambang Emas di Gorontalo Ditutup

Gorontalo – Penambangan emas ilegal di Desa Dunu, Kecamatan Monano Gorontalo resmi ditutup karena permasalahan izin.  Penutupan tersebut dilakukan pada saat Gubernur Gorontalo Rusli Habibie dan Bupati Indra Yasin melakukan kunjungan ke tempat penambangan tersebut. Bupati menegaskan bahwa mulai saat ini tidak boleh ada lagi / tidak dibenarkan adanya aktivitas pengolahan emas di wilayah tersebut. “Pemerintah daerah pun tidak akan mengeluarkan surat izin operasional untuk sementara waktu,” jelasnya. Menurut Indra, pengolahan hasil pertambangan khususnya emas, harus memperoleh izin resmi dari pemerintah. Hal ini sangat penting agar seluruh aktivitas pertambangan dan…

Read More
Daerah Gorontalo 

Gara-gara Listrik Padam, Warga di Gorontalo Blokir Jalan

Gorontalo – Warga jalan Mayor Dullah, Kecamatan Dumbo raya, Kota Gorontalo, nekat memblokir jembatan Talumolo. Hal itu dilakukan karena kesal dengan sering padamnya aliran listrik di wilayah itu. Salah seorang warga mengatakan, pemblokiran tersebut merupakan bentuk kekesalan warga kepada Perusahaan Listrik Negara (PLN). “Listrik padam sejak pukul 18.00 WITA, dan pemadaman ini hampir setiap hari terjadi, kami memblokir jembatan karena kesal dengan pihak PLN,” katanya seperti dilansir RimaNews, 24/08. Akibat pemblokiran tersebut, pihak Polres Gorontalo Kota dan Polsek Kota Timur menurunkan sekitar 30 anggota polisi untuk berjaga-jaga agar tidak menimbulkan…

Read More
Budaya Gorontalo Pariwisata 

Festival Boalemo, Jadikan Gorontalo Destinasi Wisata Dunia

Gorontalo – Pemerintah Gorontalo akan menggelar Festival Boalemo pada 9-14 September, di Pantai Bolihutuo, Kabupaten Boalemo, Gorontalo. Festival ini merupakan bagian dari rangkaian acara Sail Tomini 2015. Kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk percepatan pembangunan dan pengembangan potensi sumber daya kelautan dan parwisata yang ada di daerah. Selain itu, ini juga digelar guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang seluas-luasnya, khususnya masyarakat pesisir dan pulau-pulau kecil. Tujuan yang tak kalah penting adalah untuk menjadikan Boalemo sebagai daerah tujuan wisata nasional dan internasional dalam upaya meningkatkan perekonomian daerah terutama sektor pariwisata bahari. Dilansir…

Read More
Gorontalo IpTek 

BAPPEDA Gorontalo Pantau Pengerjaan Proyek Lewat Satelit

Gorontalo – Dalam upaya membantu mempercepat dan memudahkan berbagai program pembangunan di daerah, Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) serta Biro Pengendalian dan Pembangunan Ekonomi (P2E) Pemerintah Provinsi Gorontalo berencana untuk menerapkan teknologi Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (LAPAN). “Dengan foto citra satelit yang dikembangkan LAPAN, bisa membantu P2E untuk melihat pembangunan infrastruktur proyek secara real time dan akurat,” ujar Karo P2E Pemprov Gorontalo, Jamal Ngandro, seperti dilansir Bisniscom (9/8/). Menurut Ngandro, aplikasi teknologi LAPAN merupakan tindaklanjut kesepakatan kerja sama yang telah ditandatangani antara Gubernur Gorontalo Rusli Habibie dengan Kepala…

Read More
Daerah Gorontalo 

Gorontalo Jadi ‘Miskin’ Setelah Pisah dari Sulawesi Utara

Gorontalo – Setelah memisahkan diri dari provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Provinsi Gorontalo belum menunjukan kemajuan yang begitu signifikan. Bahkan, angka kemiskinan di Provinsi ini terbilang masih tinggi yakni mencapai 17 persen. Asisten III Administrasi Umum dan Keuangan Provinsi Gorontalo Nurlan Darise mengatakan, bahwa kemiskinan terbesar yang terjadi di Gorontalo ini dimulai sejak berpisah dengan Sulawesi Utara beberapa tahun lalu. “IPM-nya Gorontalo sebelum pisah di atas 10, lalu sewaktu pisah menjadi rangking dua,” jelasnya kepada Republika, di Hotel Maqma Gorontalo, Selasa, (28/7). Berbagai upaya dilakukan oleh Provinsi yang saat ini dipimpin…

Read More
Daerah Gorontalo 

Ada 350 Tiket Mudik Gratis untuk yang Mau Pulkam ke Gorontalo

Gorontalo – Pemerintah Provinsi Gorontalo menyiapkan sebanyak 350 tiket mudik gratis bagi warganya yang ada di perantauan dan ingin pulang kampung. Hal ini dilakukan sebagai implementasi program mudik gratis bagi warganya yang akan dilaksanakan pada 6 Juli 2015. “200 warga akan diberangkatkan dari Makassar menggunakan Kapal KM Tilongkabila tanggal 6 Juli dan dijadwalkan tiba di Pelabuhan Kota Gorontalo 9 Juli,” kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perhubungan dan Pariwisata Provinsi Gorontalo Hendrik Toy, seperti dilansir antara, 30/06. Kemudian dari pelabuhan, lanjut Hendrik, pihaknya akan menyiapkan bus untuk diantar ke rumah masing-masing.…

Read More
Gorontalo Pariwisata 

Danau Limboto Disiapkan Jadi Destinasi Wisata Baru Gorontalo

Gorontalo – Pada tahun 2015 ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo menyiapkan Danau Limboto sebagai destinasi wisata baru. Danau ini memang sejak lama diketahui memiliki potensi pariwisata, namun belum bisa digarap karena beberapa hambatan. “Destinasi wisata Danau Limboto akan menggabungkan wisata darat dan air,” kata Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim, seperti dilansir Antara, Senin (9/3/2015). Menurut Idris, disana para pengunjung bisa menikmati keindahan pemandangan di danau dari berbagai sisi karena ada jalan baru yang bisa dilalui di sekelilingnya. “Jalan yang melingkar di tepi danau merupakan bagian dari proyek Revitalisasi Danau Limboto,…

Read More