Mendag: Kopi Asal Papua Punya Potensi Besar dan Layak Diekspor
Jayapura – Kopi Indonesia asal Papua memiliki potensi yang besar baik sebagai industri lokal maupun komoditas ekspor. Hal itu berdasarkan pada hasil identifikasi yang dilakukan oleh tim Kementerian Perdagangan. “Tim Kementerian Perdagangan mengidentifikasi (kopi) sebagai suatu potensi besar,” kata Menteri Perdagangan Thomas Lembong seperti dilansir Antara, (12/06). Menurut Thomas, salah satu kelebihan kopi Papua yaitu memiliki keunggulan dari cita-rasanya dimana kopi tersebut memiliki aroma lebih manis dibandingkan dengan kopi arabika lainnya. “Kelihatannya tidak banyak wilayah di Indonesia yang seoptimal itu, cuma Papua yang paling optimal dan tinggal membangun pembinaan petani…
Read More