Papua Barat Pariwisata 

Raja Ampat Raih Penghargaan the Best Destination di Nordic Travel Fair Helsinki

[foto: int]
[foto: int]
London – Dalam pameran pariwisata Eropa Utara dan Baltik “Matka Nordic Travel Fair 2015 yang digelar di Helsinki pada 15-18 Januari lalu, Indonesia berhasil menyabet penghargaan. Penghargaan diberikan untuk Raja Ampat Papua sebagai the Best Destination untuk kategori Adventure.

Sekretaris Pertama Bidang Pensosbud KBRI Helsinki, Made P Sentanajaya kepada Antara mengatakan bahwa terpilihnya Raja Ampat sebagai “The Best Destination for Adventure 2015” oleh Majalah Mondo membuktikan penghargaan yang tinggi diberikan oleh kalangan pelaku wisata.

Menurut wisatawan Finlandia, keindahan pemandangan alam bawah laut serta gugusan pulau yang alami yang berada di Raja Ampat adalah merupakan yang terbaik di dunia.

Diketahui bahwa Indonesia telah mengikuti Pameran Pariwisata Matka Nordic Travel Fair ini selama tujuh kali berturut-turut. Di tahun 2015 ini, Indonesia melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Helsinki mengusung tema “Heritage of Indonesia”.

Partisipasi Indonesia pada pameran pariwisata Matka 2015 bisa menjadi upaya strategis untuk merebut pasar wisatawan khususnya dari Finlandia dan umumnya negara-negara lain di dunia karena banyak juga negara lain yang mengunjungi pameran tersebut. [ak]

Bagikan artikel ini

Related posts

One Thought to “Raja Ampat Raih Penghargaan the Best Destination di Nordic Travel Fair Helsinki”

  1. hiroshimacenter

    Bagi rekan-rekan di Papua yang ingin belajar Bahasa Jepang,kami siap mengirimkan tenaga pengajar dari Jakarta yang berpengalaman dan mahir serta sistem yang tepat.
    Kami mengutamakan belajar dalam bentuk kelompok atau grup.
    Silahkan berkomunikasi dengan kami
    HIROSHIMA CENTER,Jakarta
    Email : [email protected]

Leave a Reply to hiroshimacenterCancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.