IpTek 

Akhirnya, Tarif Internet di Indonesia Timur Turun 40 Persen

[ilustrasi: int]
[ilustrasi: int]
Jakarta – Setelah melalui jalan panjang dari mulai protes pelanggan sampai negosiasi yang dilakukan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika, kini tarif internet di Indonesia bagian timur akhirnya turun. Bahkan, kini pelanggan operator seluler di Indonesia Timur bisa menikmati penurunan tarif hingga 40 persen.

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan menganalogikan jika dulu tarif di Indonesia Timur Rp100, kini menjadi Rp60

“Jika sebelumnya selisih tarif antara pelanggan di Indonesia Timur dan Barat adalah dua berbanding satu, kini menjadi 1,6 banding 1. Penurunan tarif ini dipastikan berlaku sejak 13 September 2015,” jelasnya seperti dilansir MetrotvNews, 23/09.

Menurut Rudiantara, setidaknya ada dua alasan mendasar yang menjadi penyebab perbedaan tarif di area Indonesia Barat dan Timur.

“Dari segi geografis saja, Timur dan Barat sudah berbeda. Otomatis cost infrastruktur juga berbeda,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rudiantara mengungkapkan bahwa meski ada perbedaan tarif, namun jangan terlalu tinggi.

“Setelah tahun 2018, konektivitas untuk area Indonesia Timur akan berbeda dibandingkan saat ini,” ucapnya. (aK)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.