Daerah Maluku 

Gubernur Lepas 1.076 Calon Jemaah Haji Maluku

Ambon,indonesiatimur.co – Gubernur Maluku Ir. Said Assagaff melepas secara langsung 1.076 Calon Jemaah Haji (CJH) Maluku dari 11 kabupaten/kota, untuk menunaikan ibadah haji, ke Tanah Suci Mekkah. Pelepasan calon jemaah haji ini berlangsung di asrama haji, Waiheru, Kecamatan Baguala, Ambon, Kamis (3/8).

Dalam sambutannya, Gubernur Maluku mengatakan, ibadah haji adalah momentum ritual yang sarat dengan simbiolisasi penuh makna, yang diharapkan mampu dipahami dan dihayati kandungan ritualnya bagi yang melaksanakannya. “Proses ritual yang terkandung di dalam ibadah Haji ini bukan hanya sekedar prosesi lahirlah secara formal, melainkan sebuah momen peningkatan maqam spiritual untuk mencapai kesejatian diri sebagai manusia,” tandasnya

Sebagai salah satu Rukun Islam, pelaksanaan ibadah haji wajib dilaksanakan oleh umat Islam yang telah memenuhi kriteria mampu, baik secara ekonomi, fisik, maupun mental spiritual.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa pelaksanaan ibadah haji di Indonesia, telah menjadi tanggungjawab Negara untuk menfasilitasi seluruh proses pelaksanaan ibadah haji tersebut. Untuk itu, para jamaah sekalian adalah duta-duta bangsa,” jelasnya.

Kepada semua petugas haji yang telah mendapat kepercayaan negara, Gubernur mengingatkan untuk memberikan pelayanan dan perlindungan yang optimal kepada para jamaah haji asal Maluku, sehingga mereka lebih siap dan mandiri dalam menunaikan Ibadah Haji sesuai tuntunan ajaran Agama Islam.

Dijelaskan, pemerintah Provinsi Maluku bekerjasama dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku, senantiasa berupaya untuk memberikan pembinaan, pelayanan dan perlindungan terbaik kepada Calon Jemaah Haji, baik melalui bimbingan manasik haji, pelayanan administrasi, transportasi, kesehatan, akomodasi, serta perlindungan dan kesempatan untuk menunaikan Ibadah Haji.

Untuk itu, pada tahun tahun ini, Pemerintah Provinsi Maluku memberikan subsidi sebesar Rp. 1.500.000 kepada setiap calon Jemaah Haji Provinsi Maluku, untuk membantu biaya operasional di Ambon dan embarkasi Makassar.

“Adanya pemberian bantuan seperti ini adalah salah satu bagian dari wujud perhatian, kepedulian dan tanggung jawab sosial Pemerintah Daerah terhadap lbadah Haji Provinsi Maluku,”ujarnya.

Dirinya berpesan kepada calon jemaah haji, agar selama menjalani Ibadah di tanah suci, bisa menggunakam kesempatan yang berharga ini untuk beribadah dengan baik, memenuhi semua aturan dan ketentuan yang telah ditetapkan dan semoga mendapatkan predikat haji .

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah (Kakanwil) Maluku Fessal Musaad dalam sambutannya, mengungkapkan calon jemaah haji yang diberangkan tahun ini 1090 orang, namun 13 diantaranya telah meninggal dunia dan ada juga yang dimutasi ke luar daerah, sehingga total calon jemaah haji yang diberangkan mencapai 1.076 orang.

Walaupun demikian, calon jemaah haji di tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya, yang hanya mencapai 569 orang.

Dijelaskan, 1.076 CJH tersebut terdiri dari, Kota Ambon 368 orang, Maluku Tengah 135 orang, Maluku Tenggara 70 orang, SBT 100 orang, SBB 100 orang, Buru 100 orang, Bursel 45 orang, Kepulauan Aru 45 orang, MTB 15 orang, Kota Tual 105 orang dan tim pemandu haji daerah 7 orang.

“CJH Maluku terdiri dari laki-laki 420 orang dan perempuan 627 orang.Jema’ah haji tertua, berusia 94 tahun atas nama Bapak Abdul Tuarita dari Kabupaten Maluku Tengah. CJH paling termuda berusia 19 tahun atas nama Anggi Ria Awalia dari kabupaten SBB,” jelasnya.

Menurutnya,calon jemaah haji di berangkatkan dari Ambon menuju embarkasi haji Makassar mulai dari Jumat 4 sampai 5 Agustus menggunakan pesawat Garuda Indonesia. “Dan mulai 6 – 7 Agustus CJH diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah, dan Insya Allah akan kembali ke tanah air pada 16 September 2017,” ujarnya.

Dirinya berharap agar calon jemaah haji menggunakan kesempatan berharga ini untuk beribadah dengan baik, memenuhi semua aturan dan ketentuan yang telah ditetapkan dan semoga mendapatkan predikat haji . (EJ)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.