Danramil 1502-05/Wahai: Haram Menyogok Untuk Jadi TNI
Ambon, indonesiatimur.co – Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 1502-05/Wahai, Lettu Cba La Ode Ma’ruf menghimbau kepada generasi muda yang berminat menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) agar bersikap bijak dan mengharamkan perbuatan penyogokan kepada siapa saja yang menjanjikan lulus seleksi masuk TNI. Hal tersebut disampaikannya seusai melaksanakan kerja bakti di Desa Waimusi, Kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah, Jumat (09/02).
Banyaknya minat para pemuda di daerah Wahai yang ingin menjadi anggota TNI, membuat Danramil Wahai mensosialisasikan cara mendaftar dan proses seleksi penerimaan menjadi anggota TNI kepada para pemuda dan orang tua seusai melaksanakan kerja bakti di desa tersebut.
“Saya menghimbau kepada Bapak-bapak dan Ade-ade yang berniat untuk menjadi anggota TNI agar menjalaninya sesuai dengan prosedur yang berlaku, jangan pernah percaya kepada oknum yang menjanjikan akan menjamin lulus masuk TNI dengan imbalan apapun, haram hukumnya menyogok. Kalau Bapak ingin anaknya lulus ya harus dilatih, minta dilatih oleh Babinsa yang ada di desa. Sudah kewajiban bagi kami melatih dan membimbing putra-putri Bapak dalam mempersiapkan diri menghadapi seleksi tersebut,” jelas Danramil di depan warga desa.
Selain mensosialisasikan penerimaan prajurit TNI, Danramil pun memberikan pemahaman tentang kepemilikan senjata api dan ancamannya jika masih menyimpannya. “Saya minta kepada seluruh warga yang masih menyimpan senjata api baik organik maupun rakitan agar menyerahkan barang tersebut kepada Babinsa karena menyimpan barang tersebut termasuk dalam tindak pidana sesuai dengan undang-undang yang berlaku di Negara kita,” terangnya.
Sosialisasi yang diberikan oleh Danramil tersebut dilaksanakan setelah melaksanakan kerja bakti yang juga dilakukan oleh anggota Polsek Wahai dan masyarakat sebagai bentuk sinergitas antara TNI, Polri dan Masyarakat. Hal yang serupa juga dilakukan oleh anggota Babinsa lainnya dari Koramil Wahai, diantaranya Babinsa Serutim Seti, Pelda Latukau bersama masyarakat yang melaksanakan kerja bakti di Desa Tihuana Kec. Serutim Seti. ( it -05)