Daerah Maluku 

Brimob Kompi III Batalyon C Bagikan Paket Sembako

Saumlaki, indonesiatimur.co

Kasus positif COVID-19 yang sampai hari ini telah menginjak angka 4,7 juta dan telah mewabah pada 213 negara di dunia, termasuk Indonesia. Hal ini membuat banyak warga yang terkena dampaknya, baik secara langsung maupun tidak. Bukan hanya dari segi kesehatan, tapi juga berdampak pada keadaan ekonomi sebagian besar warga, khususnya di Kepulauan Tanimbar.

Atas nama kemanusiaan dan kepedulian sosial, Kompi III Batalion C Satuan Brimob Polda Maluku melaksanakan kegiatan bagi-bagi sembako kepada warga yang membutuhkan, Senin (18/05/2020). Kegiatan Brimob berbagi yang dilaksanakan tersebut, hari ini dilakukan secara serentak di seluruh pelosok Indonesia.

Pada kesempatan ini, Wadanki Brimob Batalion C, IPDA Suharno, yang turun langsung memimpin dalam kegiatan dimaksud. Kegiatan ini juga sebagai wujud nyata dari bhakti Brimob Untuk masyarakat yang bertemakan Bhakti Sosial Brimob Peduli Rakyat Bersatu Lawan Covid-19.

“Sebagian besar dari warga penerima bantuan sosial ini adalah warga yang belum tersentuh bantuan dari pemerintah dan tidak memiliki pekerjaan tetap. Tujuan kami memberikan bantuan kepada warga ini karena merekalah yang paling merasakan dampak dari pandemi Covid-19,” katanya.

Kegiatan bagi-bagi sembako dilakukan dengan cara berjalan kaki untuk menjangkau rumah-rumah warga yang berada di Desa Lorulun, Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Selain melakukan bagi-bagi sembako, Batalion C Brimob Maluku juga melakukan bagi-bagi masker kepada warga yang tidak mengenakan masker.

Kepada warga penerima, ia mengatakan, pembagian paket sembako itu merupakan bentuk kepedulian jajarannya kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Kepedulian tersebut adalah satu bentuk sumbangan secara sukarela dari masing-masing personil satuan Brimob kepada warga masyarakat terdampak.

“Masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini berdampak juga ke saudara-saudara kita. Maka itu kami berinisiatif untuk meringankan beban mereka dengan berbagi paket sembako,” ujarnya.(it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.