Daerah Maluku 

Umasugi: Airlangga  Jumpa Kader Golkar Usai Agenda Menko Perekonomian

Ambon, indonesiatimur.co – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, akan lakukan kunjungan kerja ke Kota Ambon, Senin (04/10/2021).

Menurut Ketua DPD Golkar Maluku, yang juga Bupati Buru, Ramly Umasugi, kunjungan kerja ini dalam kapasitas Airlangga Hartarto sebagai Menko Perekonomian. “Besok itu agendanya sebagai Menko Perekonomian. Beliau datang dalam rangka meningkatkan herd immunity untuk masyarakat Maluku dan Kota Ambon,”jelas Ramly kepada media ini, Minggu (03/10/2021).

Dikatakannya, Menko Perekonomian dijadwalkan tiba jam 9.30 di Bandara Pattimura Ambon. Selanjutnya Menko Perekonomian akan menuju lapangan Merdeka Ambon untuk melihat vaksinasi massal.

“Penanganan vaksinasi di Maluku, khususnya Kota Ambon cukup tinggi. Angka penyebaran covid juga makin menurun. Ini merupakan satu keberhasilan sehingga Menteri mau datang untuk melihat secara langsung,”ungkap Umasugi.

Dari Lapangan Merdeka, Menko akan bertatap muka dengan tokoh masyarakat di Balai Kota Ambon.

Usai tatap muka dengan tokoh masyarakat, Menko Perekonomian akan ke Swiss-bellhotel Ambon untuk melihat stan Kredit Usaha Kecil (KUR) dan akan berdialog dengan penerima KUR dan Bank penyalur.

Umasugi mengingatkan, bahwa selain sebagai Menko Perekonomian, Airlangga juga Ketua Umum Partai Golkar. Sehingga kunjungannya ke Maluku juga akan digunakan untuk bertemu kader dan pengurus Golkar di Maluku, usai peninjauan stan KUR.

Untuk temu kader, Umasugi katakan, Airlangga akan memberikan arahan terkait konsolidasi sesuai dengan amanat hasil Rakerda dan Rapimda. “Salah satu keputusan adalah mencalonkan beliau sebagai presiden di 2024 nanti,”terangnya. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.