Setelah Dikunjungi Widya Pratiwi Murad, Bocah Penderita Atresia Siap Dioperasi
Ambon, indonesiatimur.co – Kepedulian dan rasa sayang Ketua TP-PKK Maluku, Widya Pratiwi Murad menghantarkan Muhammad Akbar Wali, bocah enam tahun penderita atresia ini mendapat penangganan di Jakarta.
Bocah asal Negeri Liang Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah yang lahir tidak memiliki lubang anus ini dijadwalkan akan menjalani proses operasi pekan depan.
Proses operasi akan berlangsung di Rumah Sakit Persahabatan Jakarta. Ini berkat bantuan dan kepedulian dari Duta Parenting Maluku ini. Saat dirinya mendapat informasi tentang kondisi Anka tersebut, Widya meluangkan waktunya mengunjungi bocah ini di Liang , 13 Maret 2022 lalu.
Sosok Ina Latu Maluku yang merupakan ibunya orang Maluku inilah yang membuat Akbar hingga mendapat penanganan lebih lanjut.
Tak hanya itu seluruh biaya operasi dan perawatan selama di rumah sakit menjadi tanggung jawab pemerintah provinsi Maluku.
“Rabu depan Akbar akan menjalani proses operasi. Untuk biaya-biaya, biaya makan minum semua itu kita yang nanggung dan semua biaya operasi BPJS tanggung dan kita yang bantuin,” jelas Kadis Kesehatan Provinsi Maluku, Zulkarnain, Selasa (10/05/2022).
Proses operasi menurut eks Dirut RSKD Maluku ini akan dilakukan sebanyak tiga kali. Sementara saat ini Akbar dan keluarga tinggal di rumah tinggal Provinsi Maluku berlokasi di Jalan Tambak Nomor 24 Jakarta.
Dikatakan, proses penanganan terhadap Akbar sempat terkendala lantaran tiba di Jakarta Akbar terkonfirmasi Covid-19 sehingga butuh penanganan sebelum menjalani operasi.
“Nantinya tiga kali untuk operasi anus.
Kemarin covid jadi ditunda 10 hari.
Ditunda operasi karena hasil pemeriksaan covid- 19. Aturannya pasien terkonfirmasi covid 10 hari kemudian baru di cek ulang ,”akui Kadis.
Sementara itu, dr. Rahmi Meitia Ambon yang ikut mendampingi Pasien dan keluarga saat dikonfirmasi mengaku kondisi Akbar (Pasien) baik-baik saja.
“Kabar Akbar baik , besok baru kita kembali di RS untuk ketemu dengan dokter. Untuk proses operasinya kita doakan Insyaallah besok tidak ada kendala. Kita besok akan dengar kelanjutan dari dokternya saja kalau dokter diminta swab ulang dilakukan. Sekaligus mengetahui kepastian jadwal operasinya,” tambah dr Rahmi.
Ucapan syukur dan terima kasih juga disampaikan Siti, ibu dari Akbar kepada Pemerintah Provinsi Maluku, Ketua TP PKK Maluku Widya Pratiwi Murad dan Tim Berkat Ambon yang ikut membantu proses pengobatan Akbar.
“Kami sebagai keluarga orang tua menyampaikan terima kasih kepada bunda Widya Pratiwi Murad selaku ketua TP PKK Maluku, pemerintah provinsi Maluku, dan kepada Ibu Mey bersama tim berkat Ambon,” ucap ibu Siti.(it-02)