SDN Inpres Sifnana Rayakan HUT ke-77 Kemerdekaan, Sekaligus Umumkan Juara Lomba
Saumlaki, indonesiatimur.co – Semarak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Indonesia di Tahun 2022 turut dirayakan para Guru dan Siswa-Siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) Inpres Sifnana yang berada di Desa Sifnana, Kelurahan Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), dengan penuh hikmah, Rabu (17/08/2022).
Kemeriahan tersebut diisi dengan turut diumumkannya hasil perolehan juara dari beberapa perlombaan yang digelar pihak sekolah sebelumnya dalam menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia. Beberapa mata lomba tersebut yakni, Lomba Joged dengan menggunakan Balon, Lomba membuat Video TikTok, Lomba Bernyanyi Tunggal/Solo, Lomba Baris-berbaris, serta Lomba Kebersihan Kelas dan Penataan Administrasi Kelas.
Setelah melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang dilangsungkan di lingkungan sekolah, acara kemudian dilanjutkan dengan peniupan lilin kue HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia yang telah disediakan pihak sekolah. Usai peniupan lilin ulang tahun, dilanjutkan dengan pengumuman para pemenang lomba.
Untuk kategori Lomba Joged Balon diraih oleh 3 pemenang, yakni Juara 3 dari Kelas III, Juara 2 dari Kelas I, dan Juara 1 dari Kelas V sebagai pemenang.
Untuk mata Lomba TikTok diraih oleh, Juara 3 dengan jumlah nilai 73,25 bernomor undian 13, Juara 2 dengan jumlah nilai 77,5 bernomor undian 11, dan Juara 1 dengan jumlah nilai 77,6 bernomor undian 10 sebagai pemenangnya. Selanjutnya untuk mata lomba Nyanyi Solo, Juara 3 dengan jumlah nilai 70 diraih peserta atas nama Nita Jaftoran, Juara 2 dengan jumlah nilai 71,75 diraih peserta atas nama Dian Yempormase, dan Juara 1 dengan jumlah nilai 73 diraih peserta atas nama Paulus Fenanlampir.
Sementara itu, untuk kategori Lomba Baris-berbaris, Juara 3 dengan jumlah nilai 109,6 diraih oleh nomor punggung 4 dari Kelas V-A, Juara 2 dengan jumlah nilai 120,3 diraih oleh nomor punggung 9 dari Kelas VI-A, dan Juara 1 dengan jumlah nilai 143,3 diraih oleh nomor punggung 6 dari Kelas IV-A. Sedangkan untuk mata Lomba Kebersihan Kelas dan Administrasi Kelas, untuk Juara 3 dengan jumlah nilai 187 diraih oleh Kelas VI, Juara 2 dengan jumlah nilai 193 diraih oleh Kelas II-B, dan Juara 1 dengan jumlah nilai 197 diraih oleh Kelas II-A.
Kepala SDN Inpres Sifnana, Karolina N. Kudmas, S.Pd., saat dimintai keterangannya mengatakan, sangat mengapresiasi berbagai kegiatan yang diikuti secara antusias oleh para siswa dan siswi yang tentunya tak terlepas dari kepedulian para orang tua untuk memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia tahun 2022 ini. Dirinya berharap melalui momentum tersebut, semakin mempererat rasa persatuan dan kesatuan di kalangan siswa, guru, maupun orang tua yang bersama bahu-membahu dalam menunjang berbagai kegiatan sekolah demi keberhasilan para anak didik kedepannya. Hal tersebut menurutnya, seiring Tema Kemerdekaan tahun ini, yakni “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat'”.
“Harapannya adalah melalui momentum ini, semakin mempererat persatuan dan kesatuan antara para guru dan orang tua dalam menuntun para anak didik kedepan. Dukungan luar biasa yang diberikan orang tua juga tak terlepas dari suksesnya berbagai kegiatan yang dilakukan. Hal ini sejalan dengan tema besar HUT Kemerdekaan kali ini, yakni Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’. Itu berarti, bersama kita pulih lebih cepat agar siap menghadapi berbagai tantangan dan bersama pula kita bangkit lebih kuat untuk siap membawa anak didik kita untuk Indonesia maju, Indonesia Emas,” ungkap Kudmas.
Usai pembacaan hasil juara, dilanjutkan dengan pemberian hadiah bagi masing-masing pemenang lomba dan acara dilanjutkan dengan Makan Patita bersama para guru, siswa-siswi, dan para orang tua siswa yang turut andil dalam berbagai kegiatan persiapan lomba.
Acara tersebut turut pula dihadiri oleh Kepala Bidang SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) KKT, Julianus Batlayeri. (it-03)