Maluku Olahraga 

Buru Jadi Kontingen ke-9 POPMAL Yang Tiba di Ambon

Ambon, indonesiatimur.co – Datang dengan kekuatan penuh untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi Maluku (POPMAL) ke IV tahun 2022, Kabupaten Buru menjadi Kontingen ke sembilan tiba di Kota Ambon, pada Kamis (17/11/2022) dini hari.

Sekedar informasi, POPMAL IV tahun 2022, akan dibuka resmi hari ini, di Lapangan Merdeka Kota Ambon, dan berlangsung selama 10 hari atau hingga 27 November mendatang.

Kedatangan 296 Atlit dan official dari Kabupaten Buru, melalui Pelabuhan Feri Galala, Kecamatan Sirimau itu, dijemput langsung Wakil Ketua Bidang Organisasi Hengki Sopacua, dan Ketua Anggaran KONI Maluku, Amir Buton.

Tak seperti kebanyakan kontingen, para atlit dan official yang datang mengikuti ajang olahraga terbesar Provinsi Maluku itu, didampingi langsung dari Buru menuju Kota Ambon menggunakan kapal Feri oleh Penjabat Bupati Buru, Djalaludin Salampessy dan Sekertaris Daerah (Sekda) Muh Ilyas Hamid.

Pengalungan syal kepada Pj Bupati dan Sekda selaku Ketua Kontingen Kabupaten Buru, yang dilakukan Hengki serta Amir Buton pun turut menghiasi kegiatan penyambutan Kontingen.

Hengki Sopacua dalam sambutannya kepada Kontingen Kabupaten Buru memberikan apresiasi terhadap antusiasme tinggi Kabupaten penghasil “Minyak Kayu Putih” itu salam mengikuti POPMAL IV tahun 2022.

“Terimakasih dan apresiasi patut kita berikan kepada Kontingen Kabupaten Buru, yang sangat antusias untuk berpartisipasi dalam ajang POPMAL IV tahun 2022,”singkat Hengki.

Sementara itu, Pj Bupati Djalaludin Salampessy mengaku, pihaknya datang dengan kekuatan penuh, untuk mencapai target juara umum. “Kali ini kita datang dengan kekuatan penuh, dan yakin pasti juara umum,”tegasnya.

“Ada 13 Cabang Olahraga (Cabor) yang diikuti Buru. Walaupun ada 17 Cabor di POPMAL secara keseluruhan, tapi apabila semua yang kita ikuti meraih emas, sudah pasti Juara Umum pasti kita raih,”ujarnya.

Dirinya meyakini, 13 Cabor yang diikuti Kabupaten Buru semuanya mampu meraih emas.”Tanah Bupolo” pada ajang POPMAL IV 2022, kata Salampessy, merupakan saingan terberat Kota Ambon selaku juara bertahan.

“Semuanya menargetkan emas. Saya sangat yakin, dengan kekuatan penuh ini kita bisa menjadi pesaing terberat Kota Ambon, selaku juara bertahan dalam merebut Juara Umum,”ungkapnya.

Salampessy menambahkan, para atlit dari Kabupaten Buru yang diterjunkan ke Ibukota Provinsi Maluku mengikuti POPMAL, telah dipersiapkan sematang mungkin dengan modal mental dan fisik kuat untuk bertanding merebut emas.

“Sekali lagi perlu digaris bawahi, Kontingen Kabupaten Buru merupakan salah satu tim unggulan yang harus diperhitungkan merebut Juara Umum. Kita pesaing terberat untuk semua lawan. Tentu Atlet-atlet Buru akan mengikuti semua lomba dengan menjunjung tinggi sportivitas,”tutupnya.

Setelah acara penyambutan selesai, para atlit dan Kontingen dari Kabupaten Buru, langsung di jemput Bus untuk menuju ke Hotel Lee Grend, untuk beristirahat sejenak sebelum mengikuti acara pembukaan POPMAL. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.