Keamanan Maluku 

Ciptakan Kamseltibcar Lantas, Satlantas Polres Kepulauan Tanimbar Rutin Gatur Lalin di Pagi Hari

Saumlaki, indonesiatimur.co
Dalam rangka menjamin Arus Lalu Lintas yang lancar dan kondusif serta menjaga situasi keamanan maupun ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman menjelang aktivitas warga, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Tanimbar secara rutin melaksanakan Pengaturan arus Lalu Lintas (Gatur Lalin) di pagi hari, seperti halnya yang dilakukan hari ini, Kamis (21/09/2023).

Selain itu, giat Gatur Lalin tersebut bertujuan agar terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas), serta dalam melakukan aktivitasnya, masyarakat tetap merasa lebih aman dan nyaman.

Kepala Unit Registrasi dan Identifikasi (Kanit Regident) Satlantas Polres Kepulauan Tanimbar, IPDA Samsul Bahri, saat memimpin Apel Pagi Satlantas menyampaikan bahwa peningkatan arus lalu lintas di pagi hari yang kerap terjadi dikarenakan adanya peningkatan aktivitas masyarakat, baik yang menuju ke tempat kerja maupun aktivitas para pelajar yang menuju sekolah, sehingga memerlukan kehadiran petugas Satlantas di lapangan guna memberikan pelayanan Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli (Turjawali) dalam upaya memberikan kenyamanan dan kelancaran para pengguna jalan.

“Gatur Lalin ini dilaksanakan guna membantu masyarakat yang akan beraktivitas, baik yang akan masuk kerja ke kantor, ke sekolah, atau ke tempat lainnya dengan maksud perjalanan, dapat berjalan aman dan lancar,” ungkap IPDA Samsul Bahri.

Ia melanjutkan, dalam pelaksanaan Gatur Lalin ini, petugas Satlantas tidak hanya melakukan pengaturan arus lalu lintas, melainkan keberadaan Personel Satlantas di simpul-simpul jalan serta depan sekolah, juga untuk membantu warga dan pelajar yang hendak menyeberangi jalan, sehingga tujuan keamanan dan keselamatan seluruh pengguna jalan, baik pejalan kaki maupun pengendara kendaraan bermotor dapat tercapai.

“Diharapkan kehadiran POLRI pada saat melaksanakan pengaturan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat dalam berlalu lintas, dan juga dapat mencegah terjadinya pelanggaran di jalan yang dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas,” tutup Kanit Regident ini. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.