Keamanan Maluku 

Cipkon Jelang Pemilu, Patroli KRYD di Malam Hari Rutin Dilakukan Polsek Kormomolin

Saumlaki, indonesiatimur.co
Kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) berupa Patroli di malam hari dalam rangka Cipta Kondisi (Cipkon) mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), rutin dilakukan Kepolisian Sektor (Polsek) Kormomolin di wilayah hukumnya. Apalagi dalam rangka menjelang pelaksanaan Pesta Demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Seperti yang dilakukan para Personel Polsek Kormomolin ini pada Sabtu (02/12/2023) malam, dimana sebelum Patroli Cipkon dimaksud dilaksanakan, terlebih dahulu dilakukan Apel Pengecekan dan Kesiapan Personel yang bertempat di Kantor Polsek setempat, guna menentukan sejumlah titik Patroli yang akan dikunjungi.

Usai pelaksanaan Apel, Personel nampak bergerak menuju titik lokasi yang ditentukan untuk menertibkan serta menciptakan kondisi yang aman dan nyaman bagi warga yang berdomisili di wilayah hukum Polsek Kormomolin.

Untuk diketahui, sasaran dari pelaksanaan Patroli Cipkon KRYD ini diantaranya tempat-tempat berkumpul para Pemuda, para Pelajar yang masih nampak berkeliaran larut malam, Pemukiman Penduduk, Pusat Keramaian Masyarakat, lokasi sering dilakukannya Balap Liar, hingga tempat-tempat atau lokasi yang dianggap rawan terjadinya kejahatan yang meresahkan masyarakat.

Sementara itu, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., melalui Kapolsek Kormomolin IPDA Herpin Sima, mengatakan bahwa pentingnya kesiapan Personel dalam menjaga keamanan selama proses Pemilu 2024bsehingga Polsek Kormomolin terus intens melaksanakan Patroli Cipta Kondisi secara Mobile dalam mengantisipasi segala bentuk tindak kejahatan hingga gangguan keamanan.

“Dalam rangka menjaga Kondusifitas menghadapi Pemilu 2024 , Polsek Kormomolin terus intens Patroli Cipta Kondisi secara Mobile dalam antisipasi tindak kejahatan dan juga gangguan keamanan,” tutur Kapolsek.

Kapolsek menambahkan bahwa KRYD berupa Patroli Cipkon secara Mobile ini merupakan bagian dari kegiatan secara rutin sesuai dengan arahan Kapolres, dengan selalu menghadirikan POLRI di tengah-tengah masyarakat, baik itu pada malam hari maupun siang hari sehingga dapat memberikan dan menciptakan rasa aman dan nyaman.

Disamping itu juga, saat berlangsungnya kegiatan Patroli KRYD, Tim Patroli Polsek Kormomolin juga melakukan Dialogis dengan menyambangi warga guna memberikan Imbauan dengan mengajak masyarakat untuk saling menjaga Kamtibmas dalam lingkungan Keluarga, RT, maupun Desa menjelang Pemilu 2024.

Disampaikan dalam imbauan kepada warga yang ditemui, untuk selalu bijak dalam Bermedia Sosial serta selalu menghindari segala bentuk kegiatan atau perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun keluarga berupa judi, mabuk-mabukan, dan perbuatan lainnya yang dapat berdampak hukum.

”Dengan adanya KRYD berupa Patroli Cipta Kondisi ini, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kormomolin tetap aman dan kondusif selama masa Pemilu. Tindakan preventif dan antisipatif seperti ini merupakan bagian dari upaya pihak berwenang untuk memastikan bahwa proses Demokrasi berlangsung dengan damai dan tertib,” pungkas Personel Patroli kepada warga. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.