Daerah Maluku 

TPPS Gelar Rapat Evaluasi Semester II

Ambon, indonesiatimur.co – Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota Ambon kembali melakukan Rapat Evaluasi, pada Kamis (07/12/2023) di Ruang Rapat Vlissingen, Balai Kota.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB, yang juga Sekretaris TPPS, J.W Patty menjelaskan ini merupakan rapat evaluasi Semester II Tahun 2023, dimana untuk semester pertama telah dilakukan pada bulan April lalu.

“Dalam rapat evaluasi kali ini ada kesepakatan – kesepakatan yang diharapkan akan ditindaklanjuti oleh PPS Kecamatan, Desa/Negeri dan Kelurahan sehingga semua program dan kegiatan dapat disinkronkan terutama terkait data,” ujarnya.

Diungkapkan, terkait masalah jumlah penderita Stunting Kota Ambon, ada penurunan dimana pada Triwulan I berjumlah 366 anak sedangkan Triwulan II turun menja 284, namun demikian diakui data ini terus divalidasi.

“Data terus kita divalidasi hingga melalui kader posyandu dan kader PKK sehingga akurat, dan diketahui berapa jumlah anak stunting yang sudah maupun belum di intervensi,” katanya.

Patty menandaskan, semua pihak terkait di tingkat Kota, Kecamatan, Desa/Negeri dan kelurahan diharapkan dapat terus mengoptimalkan kinerja dalam upaya penurunan Stunting guna mencapai target nasional prevalensi Stunting dibawah 14 Persen pada tahun 2024.

Untuk diketahui, Rapat evaluasi Semester II TPPS di pimpin Ketua Tim, Kepala Bappeda – Litbang, Enrico Mattitaputy dan Wakilnya, Pj. Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Ambon, Lisa Wattimena.(it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.