Maluku Politik 

Rentanubun Optimis Akan Kembali Pimpin Malra

andreas rentanubunAmbon, indonesiatimur.co – Calon Bupati Kabupaten Maluku Tenggara (Malra), Andreas Rentanubun mengaku sangat optimis kalau dirinya akan kembali memimpin Kabupaten Malra lima tahun kedepan.

“Pilkada Malra akan berlangsung 11 Juni 2013 mendatang bersamaan dengan Pilkada Kota Tual dan Provinsi Maluku. Saya optimis akan menang karena dinilai berbagai komponen masyarakat telah berhasil membangun Malra menuju lebih baik,” kata Rentanubun kepada wartawan, Senin (13/5) di Ambon.

Menurutnya, dengan pertimbangan telah membangun Malra yang lebih baik, membuat sejumlah partai politik memberikan rekomendasi kepada dirinya dan Wakil Bupati Malra saat ini, Junus Serang untuk kembali maju dalam pilkada Malra.

“Kita tidak mau takabur, namun sebagai pasangan yang sedang memerintah saat ini, kita siap bersaing dengan lima pasangan calon Bupati-Wakil Bupati lainnya sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” katanya.

Diakuinya, pasangan AYU (Andreas Rentanubun-Junus Serang) bersama pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Malra lainnya telah bersepakat agar pilkada Malra berjalan aman dan lancar.

“Pasangan AYU dan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati lainnya merupakan bagian dari “Ain Ni Ain” (dalam falsafah orang Kei mempunyai arti orang basudara/bersaudara). Jadi kami telah bersepakat untuk memberikan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat, agar pilkada Malra berjalan aman dan lancar,” ungkapnya. (GKS)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.