Festival Teluk JailoloBudaya Hot Maluku Utara Pariwisata 

Sasadu of The Sea dan Noah Akhiri Festival Teluk Jailolo 2013

Drama Musikal Sasadu of The Sea menutup Festival Teluk Jailolo 2013. (@jailolofest)
Drama Musikal Sasadu of The Sea menutup Festival Teluk Jailolo 2013. (@jailolofest)

Ternate, indonesiatimur.co – Pementasan spektakuler Sasadu of The Sea  dan penampilan grup band Noah menjadi penutup sekaligus puncak rangkaian acara Festival Teluk Jailolo 2013 (FTJ) Sabtu kemarin (18/5).

Kedua acara tersebut ditampilkan di panggung yang didirikan di atas laut. Panggung itu sendiri memperoleh penghargaan MURI sebagai yang pertama di Indonesia.

Panggung di atas laut
Gemerlap Panggung Sasadu of The Sea (@beazgiana)

Penampilan band Noah sendiri sangat ditunggu-tunggu oleh penggemarnya dari seluruh penjuru Maluku Utara, setelah sehari sebelumnya mereka bersama personil Noah meresmikan Sahabat Noah Maluku Utara di Ternate. Malam itu Ariel dan personil Noah lainnya membawakan total 14 lagu termasuk diantaranya, Di Balik Awan, Di Atas Normal, Tak Bisakah dan Separuh Aku.

fans noah
Fans Band Noah menunggu-nunggu penampilan (@jailolofest)
Penampilan Noah dalam puncak acara Festival teluk Jailolo 2013 (@jailolofest)
Penampilan Noah dalam puncak acara Festival teluk Jailolo 2013 (@jailolofest)

Pesta budaya dan wisata Halmahera Barat selama tiga hari tersebut meninggalkan kesan yang mendalam bagi pengunjung yang datang dari berbagai penjuru Indonesia. Berbagai pujian ditujukan bukan hanya saja pada panitia ataupun pendukung acara, tetapi juga ditujukan pada alam teluk Jailolo dan warga Halmahera Barat pada umumnya.

Vokalis Band Noah Ariel pun menyampaikan kekagumannya terhadap Halmahera Barat, khususnya Jailolo dengan perairan dan pegunungan yang dimilikinya kepada pers. “Saya ingin memperkenalkan Jailolo, sehingga nanti banyak yang mengetahui,” ujarnya seperti dikutip akun twitter Sahabat Noah.

Paduan Suara beraksi di atas Panggung di atas laut (@jailolofest)
Paduan Suara beraksi di atas Panggung di atas laut (@jailolofest)

Putri Bahari Indonesia 2012, Adithiasanti yang hadir sejak awal FTJ mengungkapkan apresiasi yang dalam atas kesempatan mengikuti rangkaian FTJ. “Dashyatnya Sasadu On Sea dan meriahnya Konser Noah td mlm menutup @jailolofest dgn spektakuler. Terima kasih, Halmahera Barat :),” katanya memuji panita dan warga Halmahera Barat.

Juga hadir dan memberikan sambutan dalam acara penutupan FTJ ini adalah gubernur Thaib Armaiyn, wakil dari Kadin Pusat, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta bupati Halmahera Barat, Namto Hui Roba.

Berbagai kesan mengenai FTJ dapat dilihat melalui Twitter dengan hastag #FTJ2013. (ps)

 

 

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.