Daerah Ekonomi & Bisnis Papua Papua Barat 

Pelanggan PLN di Papua Nunggak Lebih dari 45 Miliar

[foto: int]
[foto: int]
Jayapura – Tunggakan pelanggan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) wilayah Papua dan Papua Barat terus meningkat. Bahkan hingga September 2014, hutang Tunggakan rekening berkisar lebih dari Rp 45 miliar.

Manager Niaga PLN wilayah Papua dan Papua Barat, Yosephina Kwano mengatakan bahwa tunggakan pelanggan paling banyak terjadi di area Jayapura, sebanyak Rp 22,93 miliar.

“Kemudian peringkat kedua adalah pelanggan Manokwari sebesar Rp 11,92 miliar dan urutan tiga adalah tunggakan di wilayah Sorong sebesar Rp 7 miliar. Tunggakan lainnya tejadi di Kabupaten Biak sebesar Rp 4 miliar dan area Merauke sebesar Rp 8,9 miliar,” ungkapnya, seperti dilansir Liputan6.com, 17 Oktober 2014.

Yosephina menuturkan bahwa pelanggan terbanyak yang menunggak adalah dari kalangan TNI/Polri dan Pemerintah daerah dan bahkan di dalamnya termasuk DPR Papua.

“Kami belum mengetahui apakah pemda dapat melunasi tunggakan itu atau tidak. Ini jelas mengganggu kinerja kami,” ucapnya.

Dalam rapat, kata Yosephina, diketahui bahwa Polda Papua juga tak dapat lagi membayar tunggakan listrik bulan Agustus hingga Desember mendatang yang berkisar Rp 3 miliar.

“Sementara tunggakan Januari-Juli telah dilunasi oleh kepolisian setempat. Tunggakan Polda nantinya akan dibayarkan pada anggaran tahun berikutnya. Namun pihak Polda Papua telah memohon maaf atas tunggakan ini,” jelasnya.

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.