Sulteng Tak Masuk Program Tol Laut, Walikota Palu Kecewa Berat
Palu – Program tol laut menjadi salah satu agenda penting di masa pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Program ini memang llebih diprioritaskan untuk kawasan indonesia timur, namun sayang belum semua provinsi tersentuh oleh program ini salah satunya kota Palu Sulawesi Tengah (Sulteng).
Menanggapi hal itu, Wali Kota Palu Rusdy Mastura merasa kecewa dan bahkan geram karena daerah yang ia pimpin tidak masuk dalam program tol laut tersebut. Padahal menurutnya letak Palu sangat strategis karena ada di tengah-tengah.
“Kenapa hanya Makassar dan Manado. Kita ini berada di tengah-tengah. Daerah kita lebih luas dan strategis,” kata Rusdy Mastura di Palu, Minggu (21/12) seperti dilansir metrosulawesi.com.
Menurutnya, Kota Palu memiliki pelabuhan yang justru lebih dalam dengan bentangan lokasi yang cukup panjang dibandingkan dengan Makassar dan Manado.
“Kedalaman pelabuhan kita sampai 30 meter. Kapal apapun bisa sandar di sini,” katanya, seperti dikutip Antara.
Rusdi menambahkan, Pemerintah Kota Palu sudah mencadangkan lahan sekitar 70 hektare untuk mendukung aktivitas kepelabuhanan khususnya pergudangan.
”Jika pembangunan akses laut Sulawesi Tengah tidak jadi perhatian pemerintah bisa berdampak pada lambatnya distribusi potensi daerah,” jelasnya. [ak]