Ekonomi & Bisnis Nasional 

20 Tahun Ekplorasi, Berapakah yang Disetor Freeport untuk Indonesia?

[foto: int]
[foto: int]
Jakarta – PT Freeport Indonesia (PT FI) merupakan perusahaan tambang emas terbesar yang ada di Indonesia. Perusahaan asal Amerika ini melakukan ekplorasi emas di beberapa gunung yang ada di Papua dan tengah menghasilkan begitu banyak emas kualitas dunia. Akan tetapi, tahukah anda berapa keuntungan yang didapatkan indonesia selama ini?

Selama rentang waktu dari tahun 1992 hingga 2013, PT FI hanya menyumbangkan kontribusi sebesar US$15,23 miliar kepada pemerintah Indonesia.

”Perhitungan dari 1992-2013, nilainya US$15,2 miliar kepada penerimaan negara,” kata Presiden Direktut Freeport, Maroef Sjamsoeddin, seperti dilansir Neraca, 28/01.

Menurut Maroef, keuntungan langsung tersebut terdiri dari pajak, royalti, dividen, biaya, dan dukungan langsung lainnya.

Akan tetapi nilai yang diberikan tersebut cukup kecil dibanding dengan apa yang telah mereka dapatkan apalagi dari dokumen resmi Freeport, Freeport tidak menyetorkan dividen kepada pemerintah dari tahun 2012, 2013 dan 2014 ini.

Selain itu ironisnya lagi, warga Papua dimana pertambangan itu berada masih tetap hidup dalam kondisi kemiskinan. Hal ini tidak sesuai dengan amanat Undang-Undang Dasar 1945, dimana bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.

Anggota Komisi VII DPR-RI Satya Wira Yudha menilai sebaiknya saham PT Freeport Indonesia diambil alih oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN), daripada lewat Pusat Investasi Pemerintah (PIP)

“Jika diambil alih oleh BUMN maka pemerintah lebih bisa terlibat dalam aktivitas korporasi,” ucapnya. (ak)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.