Daerah Sulawesi Utara 

Setiap Bulannya, Ada 80 Ribu Warga Sulut yang Naik Pesawat

[ilustrasi: int]
[ilustrasi: int]
Manado – Berdasarkan data penerbangan yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Utara (Sulut), untuk tahun 2014 total tercatat penerbangan di tiga bandara yang ada di Sulut baik internasional maupun domestik sebanyak 10.097 untuk keberangkatan dan 10.125 untuk kedatangan.

“Tahun 2014, total penumpang yang datang sebanyak 1.009.256 penumpang dan keberangkatan sebanyak 1.012.047 penumpang,” kata Kepala Bidang Statistik Distribusi BPS Sulut Martheddy Tenggehi seperti dilansir manadopost online, 05/03.

Hal ini menunjukan jika bepergian dengan pesawat, ternyata sudah menjadi kebutuhan pokok dari sebagian warga di Sulawesi Utara.

“Jika dirata-ratakan, ada 80 ribu penumpang yang berangkat setiap bulan,” bebernya.

Menurut Martheddy, data yang dihimpun BPS ini membuktikan bahwa tingkat keaktifan bandara yang ada di Sulu cukup tinggi.

“Yang paling besar sumbangsih memang ada di Bandara Internasional Sam Ratulangi, yaitu sekira 80 hingga 90 persen,” jelasnya.

Sementara itu, sekretaris Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Sulut Jhon Paerunan juga menuturkan jika kunjungan wisatawan ke Sulut terus meningkat.

“Peningkatan penerbangan internasional juga disebabkan oleh kedatangan turis. Hal ini membuktikan Sulut masih menjadi salah satu destinasi pariwisata dunia,” terangnya. (ak)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.