Pariwisata 

‘Indonesia Timur Ini Masih Tidur’

[foto: int]
[foto: int]
Halbar – Kekayaan alam Indonesia Timur cukup melimpah, bahkan keindahan alamnya-pun sangat potensial untuk dijadikan destinasi wisata dunia. Namun meski demikian, sampai saat ini wilayah ini masih timpang dibanding dengan pulau Jawa sehingga berdampak pada belum optimalnya pembangunan dan pengembangan wilayah tersebut.

Beberapa daerah di indonesia timur memiliki caranya masing-masing untuk mempromosikan daerahnya, salah satunya dengan menggelar acara festival. Beberapa festival mampu mengundang banyak wisatawan untuk datang salah satunya festival teluk Jailolo yang digelar di Halmahera Barat.

Sekretaris Daerah Halmahera Barat Abjan Sofyan mengatakan dengan adanya festival ini diharapkan sektor riil akan bergerak. Menurutnya, setiap daerah memiliki potensi masing-masing, dan yang lebih penting adalah membangkitkan potensi itu.

“Setiap daerah tentu memiliki wisata budaya, wisata alam, kuliner dan transportasi, nanti akan bergerak dan berkembang,” ujarnya seperti mengutip BeritaSatu, 02/05/15.

Selama ini, kata Abjan, pengembangan wisata di Indonesia Timur termasuk Halbar masih kurang optimal. Padahal, kata dia, ada banyak sekali potensi daerah di beberapa wilayah seperti Papua, Maluku, sulawesi dan NTT yang belum terjamah.

“Indonesia Timur ini masih tidur,” jelasnya.

Abjan juga menegaskan jika proses pengembangkan pariwisata di wilayah timur tidak mudah dan butuh waktu yang lama.

“Belum lagi kendala masyarakat, internal. Masih kurang optimal,” tuturnya. (as)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.