Maluku Pariwisata 

Puluhan Pantai di Maluku ‘Kalahkan’ Raja Ampat

[foto: int]
[foto: int]
Ambon – Selama ini, Raja Ampat menjadi salah satu wilayah di Indonesia Timur yang keindahannya diakui oleh dunia. Namun setelah dilakukan penjelajahan, kawasan yang indah tidak hanya ada di Papua, namun juga banyak ditemukan di Maluku khususnya dalam bentuk pantai.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Tual, Siti Tamher mengatakan bahwa Provinsi Maluku memiliki 66 pantai indah yang belum terekspos. Bahkan, keindahan pantai-pantai tersebut bisa mengalahkan Raja Ampat.

“Maluku keindahan pantai dan keanekaragaman hayatinya juga tidak kalah indah dengan Raja Ampat,” katanya di seperti dilansir Tual Expose, (2/12) lalu.

Dia mengungkapkan bahwa Maluku khususnya kota Tual memiliki lokasi wisata bahari yang menakjubkan seperti Pulau Bair akan menjadi tempat tak terlupakan karena memiliki dua teluk dengan air laut jernih.

“Kegiatan menyelam, snorkel, dan mamancing. Sekilas Pulau Bair mirip dengan Raja Ampat, Papua,” tuturnya.

Selain itu, kota Tual juga memiliki objek wisata lain seperti Pulau Adranan yang memiliki luas sekitar 5.000 meter persegi. Pulau dengan air nan jernih ini bisa untuk kegiatan menyelam sekaligus melihat pemandangan di bawah laut khususnya terumbu karang.

“Daya tarik lainnya adalah saat perubahan musim timur ke barat atau sebaliknya, pasir pantai pantai bergeser sesuai musim,” ucapnya. (as)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.