Maluku Politik 

Tiga Calon Siap Bertarung Dalam Musdalub Hanura

Ambon, indonesiatimur.co – Tiga calon Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Maluku, bakal bertarung dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub), yang dibuka Ketua Bidang Umum dan Organisasi DPP Hanura, Siswadi, Jumat (05/11/2021), di Hotel Marina Ambon.

Ketiga calon yaitu, Achmad Ohorella, Ketua DPC Hanura Kota Ambon saat ini yang juga mantan anggota DPRD Ambon, Ronny Sapulette, pengacara dan kader Hanura, serta bendahara DPD Hanura Maluku, Mus Mualim.

Pada pembukaan itu, Siswadi turut memberikan apresiasi kepada kader-kader Partai Hanura yang telah memberikan sumbangsihnya dalam membesarkan Partai Hanura di Maluku.

Menurutnya, Musdalub Partai Hanura digelar untuk memilih pemimpin Partai yang bisa terus memajukan Partai di Maluku .

” Besok baru kita akan mengetahui siapa yang akan terpilih memimpin Partai Hanura di Maluku. Tetapi diharapkan yang terpilih bisa bekerja dan merangkul semua kader untuk bersatu membesarkan Partai Hanura,”harapnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno, dalam sambutannya menegaskan, pemerintah daerah memberikan sambutan yang luar biasa bagi kegiatan Musdalub yang bisa melahirkan pemimpin yang matang untuk membesarkan Partai Hanura di Maluku.

Dikatakannya, partai yang besar adalah partai yang bisa menghadirkan kenyamanan dan memelihara kerukunan kader dengan baik. Karena itu, Partai Hanura diharapkan bisa melahirkan pemimpin yang amanah dalam agenda Musdalub.

” Dalam pemilihan pasti ada perbedaan namun tetap menjaga keakraban dan perekat kader dalam semangat pela gandong,”ujarnya mengingatkan. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.