Budaya Daerah 

LIPI: ‘Bahasa Etnis di Indonesia Timur Hampir Punah’

Jakarta – Berdasarkan hasil penelitian Pusat Penelitian Kemasyarakatan dan Kebudayaan (P2KK) Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), bahasa etnis yang dimiliki Indonesia mulai terancam punah. “Jumlah bahasa etnis yang dipunyai Indonesia mencapai sekitar 746 bahasa. Sayangnya salah satu kekayaan budaya itu berangsur punah,” kata Kepala LIPI, Iskandar Zulkarnain, seperti dilansir VivaNews, (25/11). Menurutnya, jumlah bahasa etnis itu menempatkan Indonesia pada posisi kedua sebagai laboratorium bahasa terbesar di dunia. “Namun, daya hidup atau kekuatan setiap bahasa daerah atau etnis dalam konstelasi kebahasaan di Indonesia tidak sama,” terangnya. Dia mengungkapkan bahwa bahasa etnis…

Read More
Budaya Daerah Papua 

Di Papua, 10 Bahasa Daerah Terancam Punah

Jayapura – Gubernur Papua, Lukas Enembe mengatakan bahwa sedikitnya 10 bahasa daerah di Papua terancam punah. Hal ini disampaikan dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten III Sekda Papua, Rosdiana Upessy. “Ini akibat banyak Orang Asli Papua (OAP) yang tidak lagi menggunakan bahasa tersebut dalam kehidupan sehari-hari,” katanya pada pembukaan lokakarya laporan akhir fase studi perencanaan strategis pendidikan dasar di pedesaan dan daerah terpencil di Tanah Papua di Jayapura, pada Rabu (1/10/20114). Berdasarkan penelitian dari Summer Institute of Linguistic (SIL) dan Yayasan Abdi Nusantara Papua, di Tanah Papua terdapat 275 bahasa.…

Read More
Budaya Daerah Sulawesi Utara 

Lestarikan Bahasa Tombulu agar Tidak Kehilangan Identitas

Tomohon – Dalam rangka melestarikan budaya dari para leluhur khususnya bahasa daerah, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tomohon menggelar seminar Bahasa Tombulu. Seminar yang dilaksanakan pada Kamis (19/06) tersebut bertempat di Aula Happy Lyste Kota Tomohon. “Tujuan dilaksankan kegiatan ini adalah untuk melestarikan budaya dari para leluhur dan mengembangkan bahasa Tombulu sebagai bahasa daerah, sehingga tidak kehilangan identitas sebagai sub etnis Tombulu,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tomohon Drs Gerardus Mogi, seperti dilansir manadotoday.com. Acara tersebut diikuti oleh 55 peserta yang terdiri dari tokoh masyarakat, Pemerhati Budaya,…

Read More
Budaya Daerah Sulawesi Utara 

Di Mitra, Bahasa Daerah Diusulkan Masuk Ke Kurikulum Sekolah

Minahasa – Bahasa daerah di Minahasa Tenggara (Mitra) Sulawesi Utara (Sulut) disarankan untuk dimasukan kedalam kurikulum sekolah mulai dari SD, SMP hingga SMA/SMK. Hal itu diusulkan oleh Tokoh lansia se Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra). Ketua Lansia Rayon 6 Mitra Arie Boseke, dalam rapat kerja yang dihadiri 250 orang lansia dari seluruh pengurus ditingkat jemaat, membicarakan berbagai program lansia yang nantinya akan dilaksanakan kepengurusan yang baru. “Tak kalah pentingnya juga adalah mengusulkan ke Pemkab Mitra agar bahasa daerah masuk dalam kurikulum sekolah,” kata Boseke seperti dilansir manadotoday.com. Rapat kerja itu dihadiri…

Read More
Daerah Hot Papua 

Jadikan Bahasa Daerah di Papua Mata Pelajaran Muatan Lokal

Di tengah ancaman punahnya bahasa daerah/bahasa lokal di Tanah Papua, Indonesia harus tetap mempertahankan salah satu kekayaan budaya bangsa tersebut agar tetap eksis. Salah satu caranya dengan menjadikan bahasa daerah berbagai suku Papua sebagai mata pelajaran bermuatan lokal pada berbagai jenjang/tingkatan pendidikan di Tanah Papua. Hal itu sebagai benteng pertahanan dini terhadap ancaman kepunahan bahasa daerah di Papua. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Papua Elias Wonda mencatat dari 275 bahasa daerah yang ada di berbagai suku di Tanah Papua, memang sudah ada yang dijadikan sebagai mata pelajaran bermuatan lokal…

Read More