Pariwisata Sulawesi Selatan 

Pemkot Makassar Canangkan Losari Bebas Pengemis

[foto: int]
[foto: int]
Makassar – Keamanan dan kenyamanan para pengunjung di tempat wisata memang harus menjadi prioritas yang ditargetkan oleh pemerintah setempat. Pasalnya saat ini tidak sedikit tempat wisata yang terdapat banyak anak jalanan dan pengemis. Hal itu tentu akan sangat mengganggu para pengunjung yang datang.

Mengantisipasi hal itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar mencanangkan kawasan pantai losari bebas dari pengemis, anak jalanan (anjal), serta pengamen. Pantai yang menjadi ikon kota makasar itu memang menarik banyak para wisatawan untuk datang kesana.

Belum lama ini, Camat Ujung Pandang, Andi Juliani Jaffar mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak Satpol-PP untuk melakukan penertiban.

“Termasuk Dinas Sosial Kota Makassar yang bertanggung jawab terhadap keberadaan pengamen, anjal, dan pengemis. Polsek dan Koramil setempat juga akan dilibatkan dalam melakukan aksi tersebut,” katanya, Kamis, 20 Maret 2014.

Juliani mengakui, pihaknya butuh persiapan untuk pencanangan Losari bebas pengemis dan pengamen itu.

“Nanti ada posko yang dibuat oleh Dissos Kota Makassar yang dibantu oleh satpol-PP. Rencananya, pihak Kecamatan Ujung Pandang, akan menurunkan 50 orang personel Satpol-PP di Losari,” jelasnya.

Menurut Juliani, mereka akan dioptimalkan mulai Pukul 17.00 wita hingga pukul 24.00 wita. Selanjutnya, memasang papan bicara yang melarang pengemis dan pengamen untuk beroperasi sekitar area. (sep)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.